Duarr! Tabung Oksigen Meledak, Pria di Tangerang Luka Bakar di Tubuh

Kejadian bermula saat Hendrik sedang memeriksa kondisi tiap-tiap tabung oksigen yang ada di garasi rumahnya.

Rizki Nurmansyah
Sabtu, 13 Februari 2021 | 06:30 WIB
Duarr! Tabung Oksigen Meledak, Pria di Tangerang Luka Bakar di Tubuh
Ilustrasi para pekerja tengah memeriksa tabung oksigen. [Instagram]

SuaraJakarta.id - Sebuah tabung oksigen meledak di Karang Tengah, Kota Tangerang, Jumat (12/2/2021) sekitar pukul 17.00 WIB.

Insiden ini mengakibatkan warga bernama Hendrik berusia 49 tahun mengalami luka bakar.

"Kayak luka kelupas. Mungkin karena terbakar, dugaannya karena terbakar akibat tabung oksigen itu," ujar Kapolsek Ciledug Kompol Wisnu Wardana saat dikonfirmasi, Jumat (12/2/2021).

Wisnu menjelaskan, kejadian bermula saat Hendrik sedang memeriksa kondisi tiap-tiap tabung oksigen yang ada di garasi rumahnya.

Baca Juga:Imlek di Tengah Pandemi, Klub Barongsai Kota Tangerang Gigit Jari Sepi Job

Namun, tak diduga salah satu tabung itu meledak dan mengenai tubuhnya.

"(Di bagian) kaki, badan dan tangan," tuturnya.

Wisnu menambahkan tak ada korban lain dalam ledakan tabung oksigen tersebut.

"Enggak ada satu aja (korbannya)," ucap Wisnu.

Wisnu mengungkapkan saat ini pihaknya masih menyelidiki penyebab meledaknya tabung oksigen tersebut.

Baca Juga:Suka Duka Warga Tangerang Rayakan Imlek di Tengah Pandemi Covid-19

Korban sendiri, lanjut Wisnu, belum bisa dimintai keterangan karena masih dalam perawatan.

"Penyebabnya masih dalam penyelidikan, karena orangnya masih dirawat. (Korban) dilarikan ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan," pungkasnya.

Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini