Lupa Pakai Jilbab, Istri Bonyok Digebuki Suami, Mau Disiram Air Keras

Sang istri berinisial RS masih berusia 20 tahun. Suaminya terkenal tempramen.

Pebriansyah Ariefana
Rabu, 10 Maret 2021 | 14:26 WIB
Lupa Pakai Jilbab, Istri Bonyok Digebuki Suami, Mau Disiram Air Keras
Ilustrasi kekerasan rumah tangga (visualphotos.com)

SuaraJakarta.id - Seorang istri digebuki suami sampai babak belur dan bonyok. Hal itu disebab istri lupa pakai jilbab saat kakak iparnya mampir ke rumah.

Sang istri berinisial RS masih berusia 20 tahun. Dia warga Palembang. Suaminya terkenal tempramen.

RS baru menikah dengan AYK (30) 1,5 tahun. RS pun menceritakan, saat kejadian sang kakak ipar bertandang secara dadakan ke rumah mereka. Ketika itu, ia lupa memakai jilbab.

“Kami baru menikah satu setengah bulan. Saya bilang ke dia, lain kali saya akan pakai jilbab, saya waktu kakaknya datang lupa pakai jilbab, karena memang dadakan,” kata RS beberapa waktu lalu.

Baca Juga:Tuntutan di Hari Perempuan Internasional : Stop KDRT hingga Upah Murah

Melihat istrinya tak pakai jilbab, AYK pun langsung meminta RS untuk masuk kamar. Korban pun mengaku sudah meminta maaf kepada suaminya tersebut. Usai sang kakak ipar pulang, pelaku yang terlanjur geram dengan RS lantaran tak pakai jilbab langsung memukuli dan menendang istrinya itu sampai babak belur.

Bahkan, AYK juga mengancam akan menyiram air keras ke istrinya itu. Lantaran ketakutan dengan sikap temperamen suaminya tersebut, RS pun melapor ke pihak berwajib.

“Saya benar-benar takut diancam begitu, padahal kami baru saja menikah. Saya mengalami luka di tangan, kaki dan bahu karena ditendang dan dipukul,” ujar RS.

Sementara itu, Kasubag Humas Polrestabes Palembang AKP Irene membenarkan adanya laporan dari RS tersebut. Kasus tersebut akan ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA).

“Laporannya sudah diterima sekarang akan dilakukan tindak lanjut,” ujarnya.

Baca Juga:Viral Wanita Beri Tips Rahasia Ciput Jilbab Jadi Semriwing Pakai Popok Bayi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini