SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta warga tak menyepelekan persoalan COVID-19 yang melonjak akhir-akhir ini di Ibu Kota.
Anies juga meminta warga benar-benar menjalankan protokol kesehatan serta menaati aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat.
Hal itu disampaikan Anies dalam keterangan foto postingan saat meninjau TPU Rorotan, Jakarta Utara, di Instagram pribadinya, @aniesbaswedan, Jumat (16/7/2021).
"Jangan anggap COVID-19 sepele, seakan hanya ada di berita. Kami sudah jadi saksi begitu banyak yang mengentengkan COVID, lalu dalam hitungan hari berubah duka," kata Anies dikutip SuaraJakarta.id—grup Suara.com—Sabtu (17/7/2021).
Baca Juga:PPKM Darurat Diperpanjang hingga Akhir Juli, Ini Skenario yang Disiapkan Anies
Dalam tinjauan ke TPU Rorotan itu, Anies ikut larut dalam kesedihan menyaksikan sebuah keluarga yang bersedih atas wafatnya kedua orang tua karena COVID-19.
Di TPU Rorotan, Anies mengaku menemui ibu-ibu berkerudung merah dan laki-laki berjaket ojol.
Mereka, kata Anies, adalah kakak-adik yang sedang berdoa di kuburan keluarganya. Kedua orang tuanya wafat karena terpapar Covid-19.
"Mengitari makam. Berdua. Perempuan berkerudung. Laki-laki berjaket ojol dengan kopiah putih. Berjongkok, tangan menengadah. Lantunan doa terdengar pelan. Saya datangi dan duduk melingkar bersama mereka. Ikut mengamini doa mereka," ujar Anies dikutip SuaraJakarta.id—grup Suara.com—Jumat (16/7/2021).

Usai berdoa, Anies pun menemui ibu kerudung merah tersebut. Ibu itu bercerita tak hanya orang tuanya saja yang jadi korban, sejumlah anggota keluarga lain juga turut dimakamkan di tempat yang sama karena COVID-19.
Baca Juga:Resmi! Anies Larang Takbir Keliling dan Minta Warga Salat Idul Adha di Rumah
Di depan Anies, ibu itu bercerita sambil mengeluarkan air mata. Kerudung merah yang dipakai berulang kali digunakan untuk membasuh pipinya yang basah.
- 1
- 2