Nahas, Niat Ambil Sandal, Remaja Tangerang Tenggelam di Danau Bekas Galian Pasir

Insiden remaja Tangerang bernama Dika (13) tersebut tenggelam terjadi pada Jumat (30/7/2021) sekitar pukul 08.10 WIB.

Rizki Nurmansyah
Jum'at, 30 Juli 2021 | 16:34 WIB
Nahas, Niat Ambil Sandal, Remaja Tangerang Tenggelam di Danau Bekas Galian Pasir
Tim SAR melakukan pencarian seorang remaja bernama Dika (13) yang tenggelam di danau bekas galian pasir di Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, dengan menggunakan perahu karet, Jumat (30/7/2021). [Ist]

SuaraJakarta.id - Warga Desa Dukuh, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, geger setelah seorang remaja tenggelam di danau bekas galian pasir.

Insiden remaja Tangerang bernama Dika (13) tersebut tenggelam terjadi pada Jumat (30/7/2021) sekitar pukul 08.10 WIB.

Korban tenggelam saat hendak mengambil sandalnya yang jatuh ke dalam danau bekas galian pasir di Cikupa tersebut.

Awalnya korban sempat berpegangan di sebuah dahan. Namun dahan tersebut kemudian patah dan korban terjatuh ke dalam danau.

Baca Juga:Dilema Aturan Makan 20 Menit, Lokasi Isi Ulang Tabung Oksigen Tangerang dan Bekasi

Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta mengirimkan personel menuju lokasi kejadian untuk melakukan upaya pencarian dan pertolongan terhadap korban.

“Kami kirimkan personel rescue lengkap dengan peralatan SAR air untuk bergabung dengan unsur yang sudah ada di lapangan mencari korban,” ujar Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta Hendra Sudirman.

Hendra mengungkapkan saat ini timnya sedang melakukan koordinasi dengan unsur yang sudah ada di lapangan.

Rencananya, akan melakukan upaya pencarian dengan membagi area menjadi 3 (tiga) di mana SRU pertama akan melakukan pencarian dengan melakukan penyisiran dengan menggunakan perahu karet.

Sementara, SRU kedua akan melakukan pencarian dengan pengamatan visual melalui jalur darat di area sekitar danau.

Baca Juga:Cerita Putri, Biduan Tangsel Berjuang Kais Rezeki di Tengah Ancaman COVID di TPU Jombang

Dan SRU ketiga akan melakukan penyelaman di sekitar lokasi kejadian dengan radius 10 meter.

Unsur-unsur yang terlibat dalam operasi SAR meliputi Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, BPBD Kab.Tangerang, Polsek Cikupa, Kelurahan Bitung Jaya, dan Damkar Kab.Tangerang.

“Kami akan berusaha semaksimal mungkin dalam melakukan upaya pencarian ini dan mohon doanya agar korban bisa segera kita temukan,” tutup Hendra.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini