SuaraJakarta.id - Kepala Bidang Humas Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Taga Radja mengatakan saat ini Pembelajaran Tatap Muka atau PTM terbatas tahap tiga telah dibuka sejak 4 Oktober 2021 lalu.
Total sebanyak 3.039 sekolah, diantaranya tahap satu berjumlah 610 sekolah, tahap dua 899 sekolah dan tahap tiga sebanyak 1.530 sekolah.
"Jadi total sekolah yang ikut PTM terbatas tahap III sebanyak 3.039 sekolah, mulai 4 Oktober kemarin," kata Taga saat dihubungi, Jumat (8/10/2021).
Taga menuturkan kegiatan PTM tahap III terdiri dari sekolah negeri dan sekolah swasta.
Baca Juga:Wakil DKI: Memang Ada Hotel, Apartemen dan Industri Nakal Gunakan Air Tanah
Dia menuturkan, pihaknya sempat menunda PTM tahap II yang seharusnya digelar pada Senin 27 September lalu, akibat adanya kegiatan Assesment Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tingkat SMA. Namun selang dua hari kegiatan itu dilaksanakan dengan 899 satuan pendidik.
"Terlaksana mulai 29 September karena miskonsepsi tentang pelaksanaan ANBK," ujarnya.
Sebelumnya Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria mengatakan, pelaksanaan pembelajaran tatap muka baru akan dilakukan terhadap 610 sekolah. Kegiatan tersebut di mulai pqda Senin (30/8).
"Pada September bisa mencapai 1.500 sekolah dan kami targetkan awal tahun/Januari seluruh sekolah di DKI Jakarta bisa melaksanakan PTM. Tentu dengan ketentuan prokes yang ketat," tutur Riza di Jakarta, Minggu (29/8).
Baca Juga:PON Papua: DKI dan Jabar Berbagi Emas di Nomor Beregu Catur Cepat