SuaraJakarta.id - Nama Kapolres Tangerang Selatan AKBP Iman Imanuddin dicatut oleh oknum untuk meminta uang kepada salah seorang warga Pamulang.
Korban diketahui berinisial T. Kabar tersebut ramai di internal kepolisian di wilayah hukum Polres Tangerang Selatan, termasuk salah satunya di Polsek Pamulang.
T dimintai oleh oknum mengaku Kapolres Tangsel sebesar Rp 1 juta. Tetapi, belum diketahui soal kronologis soal pencatutan nama Kapolres Tangsel tersebut.
Informasi semula, oknum yang mencatut nama Kapolres Tangsel berhasil diamankan oleh Polsek Pagedangan.
Baca Juga:Wali Kota Tangsel: Enggak Boleh Ada Pesta Kembang Api saat Pergantian Tahun Baru
Kanitreskrim Polsek Pagedangan, Ipda Hambali mengatakan, penangkapan oknum yang mencatut nama Kapolres Tangsel itu bukan di wilayahnya.
"Bukan di wilayah kita, tapi diamankan di Polsek Kelapa Dua," katanya saat dikonfirmasi SuaraJakarta.id, Senin (22/11/2021).
Sementara itu, Kanitreskrim Polsek Kelapa Dua Iptu Hitler Napitupulu membenarkan soal penangkapan itu. Tetapi, dirinya enggan memberikan keterangan soal kasus tersebut.
"Langsung ke Kapolres aja komentarnya," singkatnya.
Terpisah, Kapolres Tangsel AKBP Iman Imanuddin membenarkan saat dikonfirmasi soal namanya dicatut untuk memeras warga Pamulang itu.
Baca Juga:Bersiap Terapkan PPKM Level 3, Perayaan Nataru di Tangsel Diperketat
Tetapi, dirinya tak memberikan banyak keterangan soal kasus tersebut. Menurutnya, kasus tersebut akan diungkap dalam agenda rilis.
"Sedang dikembangkan nanti kami rilis," pungkas Kapolres Tangsel.
Kontributor : Wivy Hikmatullah