SuaraJakarta.id - Peristiwa kebakaran di Jakarta kembali terjadi. Kali ini menyasar sebuah gudang penyimpanan minyak goreng di Jakarta Timur.
Lokasi kebakaran tepatnya berada di Jalan Kampung Baru RT 007/002, Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur.
Kebakaran di Jakarta Timur itu dilaporkan terjadi pada Rabu (2/2/2022) dinihari sekitar pukul 01.25 WIB.
Video kebakaran tersebut beredar di media sosial. Salah satunya diunggah akun @merekamjakarta.
Baca Juga:Nestapa Korban Kebakaran di Kebon Jeruk, Cuma Baju yang Melekat Harta yang Tersisa
"Penyimpanan minyak goreng tersebut berada di dalam rumah berlantai dua," tulisnya dalam keterangan video.
Sementara itu, dikutip dari akun resmi Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran & Penyelamatan DKI Jakarta, sebanyak 19 unit mobil pemadam kebakaran dengan 95 personel dikerahkan untuk memadamkan api.
"Laporan kebakaran diterima setelah warga datang ke Pos Kelapa Dua Wetan. Sebanyak 19 unit dengan 95 personel dikerahkan untuk melakukan pemadaman," tulis @humasjakfire.
"Pemadaman dinyatakan selesai pada pukul 03.50 WIB. Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran."
Baca Juga:Polisi Bubarkan Warga yang Pungut Sisa Besi Kebakaran di Kebon Jeruk