SuaraJakarta.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyatakan kondisinya dalam keadaan sehat, meski terkonfirmasi positif Covid-19.
Hal itu disampaikan Riza melalui akun Instagram pribadinya, @arizapatria, Rabu (16/2/2022) malam.
"Hasil tes PCR saya sudah keluar, dan saya positif COVID-19. PCR New-Seegene 34,76/36,38/34,2/36,55 cut off 40,00," tulis Wagub DKI dalam keterangan fotonya dikutip SuaraJakarta.id—grup Suara.com—Kamis (17/2/2022).
"Kondisi saya sehat, tidak batuk, panas, pusing, demam, sesak atau gangguan pernapasan lainnya," sambungnya.
Lebih jauh, politisi Partai Gerindra ini menyatakan akan tetap bekerja sebagai orang nomor dua di Pemprov DKI Jakarta dari tempat isolasi.
"Saya akan tetap bekerja dari tempat isolasi. Atas nama keluarga, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk seluruh doa. Saya mohon, tolong doakan juga seluruh warga yang sakit agar kembali sehat, amiin," tulisnya.
Pada kesempatan itu, Riza juga mengajak warga untuk waspada agar tidak terpapar Covid-19, serta menjaga kesehatan fisik dengan berolahraga.
Di samping itu, ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan mental dengan beribadah, berbaik sangka pada sesama dan berbaik sangka terhadap apapun ketentuan Allah SWT.
"Untuk informasi dan edukasi COVID-19 di DKI Jakarta dapat dicek di akun medsos @dkijakarta, website corona.jakarta.go.id - jdcn.jakarta.go.id. Nomor Gawat Darurat: 112, 081-388-376-955, 081-112-112-112," pungkas Riza.
Baca Juga:Wagub DKI Nyatakan Pasien Dari Daerah Lain Boleh Masuk Isoter Covid-19 di Jakarta
Ini merupakan kedua kalinya Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria positif Covid-19. Sebelumnya, ia terkonfirmasi positif pada 27 November 2020.