Kaget Diteriaki Bocah, Sapi Kurban Dekat Rumah Wapres Ma'ruf Amin Tercebur ke Parit, Evakuasi Berjalan 4 Jam

Disebutkan, sapi itu tercebur parit saat hendak diturunkan dari mobil pengangkut.

Rizki Nurmansyah | Yosea Arga Pramudita
Sabtu, 09 Juli 2022 | 18:01 WIB
Kaget Diteriaki Bocah, Sapi Kurban Dekat Rumah Wapres Ma'ruf Amin Tercebur ke Parit, Evakuasi Berjalan 4 Jam
Warga mencoba mengevakuasi seekor sapi kurban yang tercebur parit di dekat rumah Wapres Ma'ruf Amin. [Instagram@merekamjakarta]

SuaraJakarta.id - Seekor sapi kurban yang berada di Jalan Lorong 27, RT. 07 RW. 08, Koja, Jakarta Utara, dilaporkan terperosok ke parit pada Jumat (8/7/2022). Insiden yang tak jauh dari kediaman Wakil Presiden Ma'ruf Amin itu terjadi pada malam hari.

Dilaporkan akun Instagram @merekamjakarta, dalam video itu terlihat sejumlah warga mengevakuasi sapi yang tercebur di parit berukuran 50 cm dengan kedalaman mencapai 100 cm.

"Sapi kurban masuk got di depan rumah Wapres Ma'ruf Amin," tulis @merekamjakarta dikutip Suara.com, Sabtu (9/7/2022).

Disebutkan, sapi itu tercebur parit saat hendak diturunkan dari mobil pengangkut. Karena diteriaki anak-anak, sapi itu kaget dan berlari hingga tercebur parit.

Baca Juga:Sapi Kurban Terperosok Parit di Cengkareng, Petugas Damkar Turun Tangan

Warga awalnya berupaya melakukan evakuasi, namun tak kunjung berhasil. Akhirnya, warga meminta bantuan ke petugas pemadam kebakaran (damkar) untuk mengangkat sapi tersebut.

Proses evakuasi tersebut berlangsung lama. Sapi yang sudah lemas itu akhirnya berhasil diangkat ke permukaan setelah 4 jam terjebak di parit.

Kejadian serupa juga terjadi di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat. Satu ekor sapi kurban dilaporkan tercebur parit pada Sabtu (9/7/2022) pagi tadi pukul 07.30 WIB.

Peristiwa ini viral di media sosial dan turut diunggah akun Instagram @lensa_berita_jakarta. Dalam video yang diunggah, terlihat sapi itu telah berhasil dievakuasi oleh petugas damkar.

Sapi kurban terperosok parit di Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (9/7/2022). [Instagram @lensa_berita_jakarta]
Sapi kurban terperosok parit di Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (9/7/2022). [Instagram @lensa_berita_jakarta]

Dari informasi yang diterima, kejadian itu terjadi di Masjid At Takwa, Jalan Pesing Poglar Full Prima Centre, Kedaung Kaliangke, Cengkareng, Jakarta Barat. Evakuasi dilakukan oleh petugas damkar Cengkareng.

Baca Juga:PP Muhammadiyah Terima Sapi dari Presiden dan Wapres, Beratnya Sekitar 1 Ton

Evakuasi ini dimulai sejak pukul 07.40 WIB dan selasai pada 08.20 WIB. Total ada 8 petugas yang terjun dalam operasi penyelamatan sapi tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini