Kubah Masjid Raya Jakarta Islamic Center Terbakar Hebat, Warga: Mungkin Lagi Ada yang Ngelas di Atas

Masjid tersebut memang sedang dalam renovasi di bagian kubah.

Rizki Nurmansyah | Faqih Fathurrahman
Rabu, 19 Oktober 2022 | 21:22 WIB
Kubah Masjid Raya Jakarta Islamic Center Terbakar Hebat, Warga: Mungkin Lagi Ada yang Ngelas di Atas
Kubah Masjid Jakarta Islamic Center di Koja Jakarta Utara hangus terbakar pada Rabu (19/10/2022). [Suara.com/Faqih Fathurrahman]

SuaraJakarta.id - Polisi masih menyelidiki penyebab kubah Masjid Raya Jakarta Islamic Center di Koja, Jakarta Utara, terbakara hebat pada Rabu (19/10/2022). Insiden itu sendiri menghebohkan warga sekitar.

Salah seorang warga yang berada di lokasi berinisial AZ mengatakan jika masjid tersebut memang sedang dalam renovasi di bagian kubah.

"Mungkin karena lagi ada yang ngelas di atas," katanya singkat di lokasi, Rabu (19/10/2022).

Namun AZ sendiri tidak mau berspekulasi terlampau jauh. Lantaran informasi tersebut juga ia terima dari mulut temannya.

Baca Juga:Polisi Periksa 4 Pekerja Bangunan Terkait Kebakaran Kubah Masjid Raya Jakarta Islamic Center

"Teman saya bilang begitu," ungkapnya.

Sementara itu, polisi memeriksa empat pekerja bangunan buntut kebakaran kubah Masjid Raya Jakarta Islamic Center Koja, Jakarta Utara, pada Rabu (19/10/2022).

"Untuk saat ini sudah ada empat pekerjaan kita amankan ke Polres untuk dimintai keterangan," kata Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Wibowo di lokasi.

Wibowo juga mengatakan, pihaknya bakal memanggil seluruh pengelola Masjd Raya Jakarta Islamic Center.

"Yang terlibat kita panggil semua. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa," ujarnya.

Baca Juga:Kebakaran Kubah Masjid Raya Jakarta Islamic Center Telah Padam

Kekinian, kata Wibowo, pihak Puslabfor Polri tengah melakukan oleh tempat kejadian perkara untuk mengetahui penyebab kebakaran tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Kronologi Pria Di Buru Maluku Curi 2,6 Kg Emas Hiasan Kubah Masjid, Nekat Karena Banyak Utang
Kronologi Pria Di Buru Maluku Curi 2,6 Kg Emas Hiasan Kubah Masjid, Nekat Karena Banyak Utang
5 Artis Indonesia Tinggal di Los Angeles Saat Terjadi Kebakaran Hebat, Ada yang Terdampak
5 Artis Indonesia Tinggal di Los Angeles Saat Terjadi Kebakaran Hebat, Ada yang Terdampak
Daftar 10 Negara yang Tidak Ada Masjid, Salah Satunya Vatikan
Daftar 10 Negara yang Tidak Ada Masjid, Salah Satunya Vatikan
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
Video Lama Putri Anne Dapat Penghargaan Film Viral Lagi, Warganet: Kirain Manda Aja yang Hebat
Video Lama Putri Anne Dapat Penghargaan Film Viral Lagi, Warganet: Kirain Manda Aja yang Hebat
Dealer Mobil Honda Berguguran dan Pilih Berpaling ke Merek Mobil China
Dealer Mobil Honda Berguguran dan Pilih Berpaling ke Merek Mobil China

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak