SuaraJakarta.id - Badan Karantina Indonesia atau BKI telah mengumumkan pemenang lomba desain logo untuk dinas tersebut. Dari lomba berhadiah Rp 10 juta ini, Andi Yusmanto keluar sebagai pemenangnya.
Berdasarkan informasi di unggahan resmi tersebut, pemenang lomba desain logo BKI ini adalah Andi Yusmanto dan Manajemen Barantin. Dirinya sukses mengalahkan 437 peserta lainnya dalam lomba tersebut.
"Selamat kepada @andi_yusmanto sebagai pemenang #sayembaralogo #karantinaindonesia. Terima kasih kepada 438 peserta yang telah mengirimkan karya terbaiknya. Logo pemenang telah disesuaikan oleh Tim Manajemen Badan Karantina Indonesia, selanjutnya akan menjadi hak paniti sepenuhnya," tulis akun resmi tersebut.
Setelah pengumuman tersebut, banyak netizen yang justru tidak terima dengan keputusan tersebut. Logo buatan Andi Yusmanto ini lalu dibandingkan dengan logo peserta lainnya dalam lomba tersebut.
Baca Juga:Logo dan Maskot Piala Dunia U-17 Resmi Dirilis oleh FIFA, Begini Maknanya!
Selain mengkritisi logo yang didesain oleh Andi Yusmanto, banyak juga netizen yang menelusuri identitas pemenang lomba tersebut. Diketahui bahwa Andi Yusmanto merupakan Kepala Balai Besar Karantina Pertanian Soekarno Hatta.
Hal ini membuat banyak netizen yang curiga dan menyebut bahwa lomba desain logo BKI ini sudah dimanipulatif. Tidak sedikit yang menyebut Andi Yusmanto sebagai 'orang dalam'.
"Banyak desain yang bagus, malah kalah sama desain boomer" balas netizen.
"Yang menang yang logo yang kelihatannya gak ada effort" komentar akun lainnya.
"The power of ordal" ungkap netizen.
Baca Juga:Logo HUT RI 78 PNG, JPEG, PDF, dan Font, Download Gratis Buat Desain Ucapan hingga Banner
"Yang kreatif akan kalah sama yang punya ordal" tulis akun lainnya membalas.