SuaraJakarta.id - Seorang pria nekat ingin mengakhiri hidup dengan loncat dari jembatan tol yang ada di Jombang, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).
Usai terjun pria tersebut diketahui sekarat. Warga yang ada di jembatan tak berani menolong karena di bawahnya adalah jalan tol.
Peristiwa percobaan bunuh diri ini terjadi pada Sabtu (24/10/2020) pukul 13.10 WIB.
Warga sekitar bernama, Toni (35) mengatakan, pria tersebut mengenakan kemeja biru panjang dengan motif kotak, memakai celana jeans dan memakai sandal.
Baca Juga: Habisi Pacar Sebab Cemburu, Perwira Polisi Gay Lulus Akpol Lalu Bunuh Diri
"Kita nggak ada yang kenal, bukan orang sini sepertinya. Penampilannya rapi, pakai kemeja, celana jeans. Itu sandalnya masih tertinggal waktu dia naik dinding flyover," ujar Toni dikutip dari Banten News—jaringan Suara.com—Sabtu (24/10/2020).
Saksi lain di lokasi, Rio (25) menyebut, jika dari perawakannya korban berusia sekira 35 tahun ke atas.
Dari sikapnya saat mendatangi dinding flyover, korban memang sudah berniat melakukan bunuh diri sebelum sampai di lokasi.
"Kelihatan masih muda, tapi kita kurang familiar juga sama orangnya. Mungkin usianya di atas 35 tahun. Tadi waktu diangkat ke mobil ambulans keliatan kan wajahnya," ucap Rio.
Akibat dari kejadian itu, arus lalu lintas di jalan tol Serpong-Bintaro mengalami kemacetan.
Baca Juga: Siswa Bunuh Diri Diduga Karena Tugas Online, Kepala Sekolah Akan Beri Data
Tak lama kemudian petugas dari ambulans pun datang untuk mengevakuasi korban.
Berita Terkait
-
Pelatih Oxford United Hubungkan Gol Bunuh Diri Ole Romeny dengan Timnas Indonesia, Kenapa?
-
Justin Hubner Cetak Gol Bunuh Diri Bikin Wolves Malu dan Kacau Balau
-
Penampakan Kim Jong Un Awasi Langsung Uji Coba Drone Bunuh Diri Baru Berbasis AI
-
Misteri Kasus Akseyna yang Trending: Profil, Kronologi Kematian, dan Update
-
Sederet Artis Pilih Childfree, Gitasav sampai Hampir Bunuh Diri Usai Dihujat gegara Ogah Punya Anak
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot