SuaraJakarta.id - Nadya Arifta, perempuan berjilbab, disebut sebagai perempuan di balik putusnya hubungan Kaesang Pangarep dan Felicia Tissue. Kaesang meninggalkan Felicia Tissue dengan diam-diam atau ghosting.
Hal itu diungkap Ibunda Felicia Tissue, Meilia yang memajang foto Nadya Arifta, perempuan yang diduga punya hubungan khusus dengan Kaesang.
Nadya Arifta merupakan karyawan atau orang yang dipercaya membatu Felicia Tissue dan Kaesang selama ini. Dalam instastory Meilia ia memulainya menyebutnya Nadya ialah orang yang dipercaya akan menjaga anaknya.
Ia malah menyebut hati Nadya Arifta sebagai orang harimau. Nadya Arifta rebut Kaesang dari Felicia Tissue.
Foto Nadya Arifta dipajang di media sosial Meilia. Meilia marah.
"Nadya, kamu itu saya pikir akan menjaga anakku dan pacarnya yang sudah lima tahun. Kamu yang sering saya puji sebagai MC. Ternyata hatimu lebih dari harimau ya," tulisnya dalam insta story instagram pribadinya.
Selain itu, Meilia meminta agar pacar baru Nadya Arifta mengembalikan kunci mobil dan STNK milik anaknya.
Dengan foto yang memperlihatkan Nadya berada di dalam mobil dengan seorang cowok sembari ditempel stiker pisang, lalu ada foto unggahan sepatu berpasangan.
"Bilang pacar baru kamu itu, kembalikan kunci mobil anak saya dan STNKnya," tulisnya.
Baca Juga: Diterpa Isu Pacaran dengan Karyawan, Berikut Deretan Bisnis Kaesang
Unggahan ini pun juga mentag nama @Nandya.
Meilia juga mendoakan sang putri, Felicia dengan ungkapan yang bijaksana dari Martina Mcbride.
Lalu, ia pun mengunggah foto Nadya dengan nada yang teramat kesal. Meilia menyebut Nadya sebagai seorang karyawan yang jahat.
Ini bukan teman makan teman, namun karyawan makan majikan!, tulisnya.
Tidak sampai di situ, kemarahan juga ditambah dengan menyinggung aurat Nadya.
"Auratmu kau tutupi tapi hatimu seorang penghianat," tulis Meilia sebelumnya.
Sebelum mengunggah instastory nya, ibunda Felicia sudah mengunggah tiga postingan yang meluapkan curahan hatinya sebagai seorang ibu.
Ia menyesalkan etika Kaesang yang menghilang, namun sudah berjanji akan menikah Felicia pada Desember lalu. Selain itu, kekesalan dan kemarahan memuncak saat mengetahui jika orang yang disebut pacar baru Kaesang ialah Nadya Arifta yang tidak lain, ialah karyawannya.
Dari tiga unggahan tersebut, Meilia juga memanggil nama Presiden Jokowi dan menunggah moment wisuda Felicia dan Kaesang yang didamping Jokowi dan istri, Iriana Jokowi.
Warganet telah banyak mengomentari curahan hati ibunda Felicia tersebut, dan berharap agar permasalahannya dapat diselesaikan secara baik-baik dan kekeluargaan.
Perjalanan Cinta Kaesang dengan Felicia Tissue
Perjalanan cinta Kaesang dengan Felicia Tissue sampai putus. Kaesang Pangarep, putra Jokowi menjadi sorotan publik setelah kabar hubungan asmaranya kandas tersebar luas. Kaesang dituduh ghosting.
Penyebabnya, diduga karena Kaesang 'menghilang' setelah pulang ke Indonesia. Kini beredar luas juga jika Kaesang Pangarep justru kini tengah santer dikabarkan menjalin kasih dengan seorang gadis bernama Nadya Arifta.
Padahal, selama ini diketahui hubungannya dengan sang kekasih, Felicia Tissue terjalin cukup harmonis bahkan jauh dari kabar miring. Namun belakangan ini memang diketahui foto-foto Felicia Tissue di laman Instagram Kaesang telah dihapus.
Kaesang dan Felicia Tissue sudah pacaran 5 tahun.
Kisah Asmara Felicia Tissue
Felicia Tissue mulai dikenal publik sebagai pacar Kaesang Pangarep. Apalagi setelah foto-foto mesra mereka kerap diunggah ke media sosial. Bahkan sempat beberapa kali Kaesang sempat membuat postingan dengan narasi kangen kepada Felicia.
Hubungan Felicia Tissue dan Kaesang Pangarep rupanya sudah cukup dekat hingga mengenal keluarga satu sama lain. Kaesang pun sempat terlihat mengikuti perayaan ulang tahun pernikahan orang tua Felicia.
Pada bulan Januari lalu Kaesang bahkan diduga telah melamar Felicia Tissue. Dugaan ini muncul setelah sebuah akun pendukung Felicia-Kaesang (@kaesangfelicia) membagikan kebersamaan keluarga Kaesang dan Felicia.
Dalam foto itu terlihat ada Bapak Jokowi dan Ibu Iriana. Namun kabar pertunangan Felicia Tissue dan Kaesang Pangarep itu berlalu begitu saja.
Baru-baru ini, Felicia dikabarkan telah putus dengan Kaesang. Meski tidak ada pernyataan resmi. Rumor ini diperkuat dengan kedekatan Kaesang dengan seorang wanita bernama Nadya Arifta yang mulai tercium.
Melalui Insta Stories-nya Nadya (@nadrifta) sempat mengunggah bucket bunga dengan inisial ‘ksg’. Selain itu, pada sepucuk surat yang terdapat dalam bouqet itu juga terangkai tulisan “Dari professional menjadi personal”
Selain itu, Nadya juga sempat membagikan kebersamaannya dengan sosok pemberi bunga tersebut. Meski wajah pria itu telah ditutupi dengan sticker, namun dapat dilihat bahwa terdapat kesamaan dengan kaus, tangan, dan jam yang kebetulan saat itu juga tengah digunakan oleh Kaesang.
Sementara itu, ibu Felicia Tissue, Meilia Lau marah setelah tahu kabar ada perempuan yang diduga pacar baru Kaesang Pangarep. Meilia Lau blak-blakan menitipkan pesan kepada Nadya Arifta untuk Kaesang Pangarep. Isinya, meminta agar mobil sang putri dikembalikan.
"Bilang pacar barumu itu. Kembalikan kunci mobil anak saya dan STNK-nya. Maluu lah. Aurat kau tutup, tapi hatimu pengkhianat!" tulis Meilia Lau sambil sematkan akun Nadya Arifta di Insta Story, Minggu (6/3/2021).
Meilia Lau mengibaratkan pengkhianatan ini bukan dilakukan sesama teman. Melainkan karyawan dan bosnya.
"Nadya, saya pikir akan menjaga anakku dan pacarnya yang sudah 5 tahun. Kamu yang saya sering puji sebagai MC, ternyata hatimu harimau. Ternyata ada orang yang sangat ingin mengambil kebahagiaan orang lain. Orang itu adalah karyawan yang dipercaya Felicia anakku," imbuhnya.
Siapa Felicia Tissue?
Tak banyak informasi yang diketahui seputar Felicia Tissue, namun gadis pemilik Instagram @feliciatissue ini merupakan kelahiran 9 Maret 1994, yang berarti usianya saat ini hampir menginjak 27 tahun.
Felicia telah mengenal Kaesang sejak keduanya sama-sama berkuliah di Singapura. Keduanya merupakan lulusan dari Singapore University of Social Sciences (SUSS). Dari sinilah Felicia dan Kaesang mulai menjalin hubungan.
Berita Terkait
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
-
Pengamat UGM Nilai Jokowi Melemah dan Kaesang Tak Mampu, Mimpi PSI Tembus Senayan 2029 Bakal Ambyar?
-
Analis 'Tampar' Mimpi Kaesang di 2029: PSI Partai Gurem, Jokowi Sudah Tak Laku Dijual
-
Kaesang Tanggapi Cacian ke PSI: Kita Ini Gajah, Biarkan Saja!
-
Kaesang Blak-blakan Target PSI di Pemilu 2029: Ini Momentum Pembuktian Kami!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
MBG Perkuat Ketahanan Pasokan Bahan Baku Lewat Sinergi Berkelanjutan dengan Masyarakat
-
Pemilihan Ketua Umum Diwarnai Dugaan Rekayasa, Forum Tertinggi Dinilai Tak Demokratis
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
Siapa Cepat Dia Dapat! 7 Link Dana Kaget Resmi Dirilis, Kuota Terbatas dan Cepat Habis
-
7 Mobil Bekas Rp 50 Jutaan dengan Mesin Sehat dan Irit BBM untuk Dipakai Harian