SuaraJakarta.id - Aksi nekat dilakukan Ahmad Munfarih, warga Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang. Ia nekat bakar rumah mantan pacarnya, Intan.
Peristiwa itu terjadi pada dini hari tadi sekitar pukul 03.00 WIB. Ahmad membakar rumah korban yang juga dihuni orang tua korban.
Tepatnya berada di Perumahan Sari Bumi Indah Blok D. 29/14 RT 012 RW 017, Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.
Mangarimpun Banjar Nahor (24), salah satu warga setempat mengatakan, sebelum kebakaran terjadi, ia mendengar teriakan di sekitar rumah korban sekitar pukul 01.00 WIB.
Namun, saat itu Impun tak menghiraukannya dengan alasan urusan pribadi masing-masing.
"Pas dengar (teriakan) itu, pada cuek-cuek (karena menganggap teriakan biasa saja). Masih belum sadar," ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa (9/3/2021).
Impun melanjutkan, sekitar pukul 03.00 WIB, Ahmad dan seorang lelaki yang kekinian diketahui tukang ojek, datang kembali ke lokasi kejadian dengan sepeda motor.
"Kalau lihat rekamannya pelakunya melempar bom molotov buatannya. Soalnya langsung meledak," tuturnya.
"Jadi warga sekitar baru ke sana pas kejadian doang," imbuhnya.
Baca Juga: Ahmad Bakar Rumah Mantan Pacar di Tangerang, Sakit Hati Cintanya Dikhinati
Dia mengatakan penyebab pria bakar rumah mantan tersebut karena cintanya diputusin oleh korban.
"Diduga karena hal percintaan, orang nekat bakar rumah," ungkapnya.
Semetara itu Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Kosrudin membenarkan kejadian kebakaran rumah tersebut.
Ia mengatakan proses pemadaman memakan waktu 20 menit dengan mengerahkan dua unit mobil pemadam kebakaran.
"Jadi kebakarannya hanya di bagian depan. Tidak ada korban jiwa," kata Kosrudin saat dihubungi SuaraJakarta.id—grup Suara.com.
Sakit Hati Cinta Dikhianati
Berita Terkait
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tabrak Tiang hingga Hilang Kesadaran, Ryuji Utomo Bagikan Kondisi Terkini
-
Persita Tangerang Optimalkan Pemulihan Fisik Pemain, Strategi Krusial Hadapi Bhayangkara FC
-
Bhayangkara FC Sedang On Fire, Persita Tangerang Fokus Pemulihan Kondisi Fisik
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
30 Juta Bisa Dapat Mobil? Ini 4 Pilihan Terbaik untuk Mahasiswa & First Jobber
-
Lebih Setengah Juta Warga DKI Mengalami Obesitas
-
DANA Kaget Selasa Datang, Rebutan Saldo Gratis Sekarang Sebelum Terlambat
-
Berapa Kerugian Negara di Dugaan Korupsi Minyak Mentah Pertamina? Ini Kata KPK
-
Siswa Sekolah Rakyat Dibekali 6 Bahasa Asing