SuaraJakarta.id - Pemprov DKI Jakarta telah membuka sejumlah sekolah terhitung mulai hari ini, Rabu (7/4/2021) hingga 29 April 2021 mendatang. Salah satu sekolah yang telah menggelar kegiatan belajar mengajar tatap muka di masa pandemi Covid -19 adalah SD Negeri Cipete Utara 15.
Pantauan Suara.com, protokol kesehatan diterapkan dalam kegiatan belajar mengajar tatap muka tersebut. Orang tua siswa yang mengantar anaknya hanya diperkenankan sampai gerbang sekolah saja.
Di muka gerbang, bersiaga satu guru yang nantinya akan mengecek suhu para siswa menggunakan thermo gun. Setelahnya, siswa diwajibkan mencuci tangan terlebih dahulu.
Di sekolah ini, kegiatan belajar mengajar dibagi dalam dua sesi. Sesi pertama akan berlangsung sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB. Untuk sesi kedua, akan dimulai pada pukul 09.30 sampai pukul 11.30 WIB.
Baca Juga: Hari Pertama Sekolah di DKI, Guru Semangat Sambut Murid Masuk Kelas Lagi
Sebagai catatan, hanya siswa kelas 4 sampai 6 saja yang bisa sekolah secara tatap muka. Setelah mencuci tangan, siswa langsung diperkenakan masuk ke dalam kelas.
Kepala Sekolah SDN Cipete Utara 15, Tri Cahyadi mengatakan, pihaknya tetap meminta izin terlebih dahulu kepada para orang tua siswa. Dalam konteks ini, tidak semua orang tua siswa mengizinkan anaknya mengikuti kegiatan belajar mengajar secara tatap muka di masa pandemi.
"Kami minta perizinan orang tua juga sebelumnya. Tapi tidak semuanya mengizinkan, ada yang cuma sekelas 26, jadi kita bagi 2 sesi, sesi pertama 13 anak sesi kedua 13 anak. Sesi 1 dari jam 7 sampai 9, sesi 2 dari jam 9.30- 11.30 WIB," kata Tri di lokasi.
Tri melanjutkan, setiap pergantian sesi, ruang kelas akan disemprot menggunakan disinfektan. Setelahnya, siswa yang mendapat jatah di sesi dua baru diperkenankan untuk masuk.
"Disemprot juga sebelumnya bangku kursinya dengan disinfektan," sambungnya.
Baca Juga: Hari Pertama Sekolah di SD 07 Ciracas, Ada Ortu Larang Anaknya Masuk
Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Nahdiana mengatakan durasi pembelajaran tatap muka bakal dibatasi. Lalu hanya materi-materi esensial yang bakal disampaikan.
Berita Terkait
-
Libur Telah Usai! Inilah Tanggal Masuk Sekolah Semester Genap 2025 di Seluruh Indonesia
-
Masuk Sekolah 2025 Tanggal Berapa? Catat Jadwal Terbarunya!
-
Sopan dan Beretika, Ini 5 Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah yang Bisa Ditiru Orang Tua
-
Potret Para Siswa saat Hari Pertama Masuk Sekolah di Jakarta
-
Kapan Masuk Sekolah Setelah Lebaran 2024 Tanggal Berapa? Ini Jadwal di Berbagai Provinsi
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu