SuaraJakarta.id - Sebanyak tiga jenazah korban kebakaran Lapas Tangerang kembali diserahkan kepada keluarga pada hari ini Sabtu (11/9/2021).
Ketiga jenazah korban kebakaran Lapas Tangerang tersebut atas nama Kusnadi bin Rauf (44), Alfin bin Marsum (23) dan Bustanil Arifin bin Arwani (50).
Penyerahan jenazah dilaksanakan secara bertahap yang diwakili oleh Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Kepolisian, sekitar pihak DVI RS Polri.
Sekitar pukul 11.00 WIB dua jenazah pertama diserahkan. Keduanya atas nama Kusnadi bin Rauf (44), Alfin bin Marsum (23).
Baca Juga: TOP 3 NEWS: Korban Kebakaran Lapas Tangerang Bertambah dan Pembukaan Bioskop 14 September
Kedua jenazah itu diterima oleh pihak keluarga korban dan dan langsung dibawa ke rumah masing-masing untuk segera dikebumikan.
Lalu sekitar pukul 12.00 WIB, jenazah Bustanil Arifin bin Arwani (50) diserahkan ke keluarganya dan langsung dibawa untuk dimakamkan.
Direktur Keamanan dan Ketertiban Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Kemenkumham, Abdul Aris mengatakan, ahli waris korban kebakaran Lapas Tangerang mendapatkan uang duka senilai Rp 36 juta.
Dari total 36 juta itu dialokasikan senilai Rp 6 juta untuk biaya pemakaman dan 30 juga menjadi hak ahli waris. Karenanya dalam prosesi serah terima jenazah harus dihadiri keluarga inti dari para korban.
“Untuk pengambilan jenazah itu kita hubungi keluarganya, keluarga intinya, bapaknya, anaknya, ibunya, kemudian yang saudara kandungnya. Ini biar apa? Memastikan tentang uang duka yang kami berikan,” ujar Haris saat ditemui wartawan di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (11/9/2021).
Baca Juga: Satu Korban Kebakaran di Lapas Tangerang Ternyata Asal Kabupaten Lebak
Total dari 41 jenazah yang dibawa ke RS Polri, sebanyak 5 jenazah telah teridentifikasi, mereka adalah Rudhi alias Cangak bin Ong Eng Cue (43), Diyan Adi Priyana bin Kholil (44), Kusnadi bin Rauf (44), Bustanil Arifin bin Arwani (50), dan Alfin bin Marsum (23).
Pada Rabu (8/9) dini hari lalu sekitar pukul 01.45 WIB, kebakaran terjadi di Lapas Kelas 1 Tangerang, Banten. Akibatnya 41 orang meninggal dunia.
Kemudian delapan orang mengalami luka berat dan 73 orang luka ringan. Namun belakangan diketahui, pada Kamis (9/9) lalu bertambah 3 korban yang meninggal, sehingga total korban kebakaran Lapas Tangerang yang tewas menjadi 44 orang.
Berita Terkait
-
Raih SKD Tertinggi tapi Gagal CPNS Kemenkumham karena Tinggi Badan, Kisah Tri Bikin Netizen Mewek: Ke Luar Negeri Aja
-
Ini Syarat Kampus Poltekip dan Poltekim Tangerang, Lulus Langsung Jadi PNS?
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
-
Bongkar Praktik Licik Lapas Tanjung Raja, Robby Minta Tolong Presiden Prabowo
-
Kampus Pemberi Gelar Doktor ke Raffi Ahmad Klaim Resmi Terdaftar di Kemenkumham RI
Tag
Terpopuler
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Lisa Mariana Pamer Foto Lawas di Kolam Renang, Diduga Beri Kode Pernah Dekat dengan Hotman Paris
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Chat Istri Ridwan Kamil kepada Imam Masjid Raya Al Jabbar: Kami Kuat..
Pilihan
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
-
Cerita Trio Eks Kapolresta Solo Lancarkan Arus Mudik-Balik 2025
-
Gawat! Mees Hilgers Terkapar di Lapangan, Ternyata Kena Penyakit Ini
Terkini
-
Dermaga Baru PIK: Gerbang Wisata Mewah ke Kepulauan Seribu, Ancol Terancam?
-
Pramono Mau Bikin Layanan Transjabodetabek, Pengamat: 60 Persen Warga Bakal Gunakan Angkutan Umum
-
Omzet UMKM di Jakarta Justru Menurun Jelang Lebaran, Ini Penyebabnya
-
Termasuk Pedagang Taman, Rano Karno Targetkan 500 Ribu Lapangan Kerja Baru di Jakarta
-
Rano Karno Sebut 6 Taman di Jakarta Bakal Buka 24 Jam, Ini Daftarnya