SuaraJakarta.id - Sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan hanyut di Kali Ciliwung Kelurahan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Mayat itu pertama kali ditemukan oleh sekumpulan bocah yang tengah asyik mandi di Kali Ciliwung, Rabu (15/9/2021).
Tetiba mereka melihat mayat hanyut tersebut. Kemudian melaporkan kejadian ini ke Ketua RT 08 Srengseng Sawah, Yulianto.
"Selanjutnya sekitar tiga orang menarik mayat yang hanyut untuk dibawa ke pinggir kali dan selanjutnya diangkat ke atas," kata Kapolsek Jagakarsa Kompol Endang Sukmawijaya dalam keterangan tertulis, Kamis (16/9/2021).
Baca Juga: Sedang Mandi di Kali Ciliwung, Bocah Temukan Mayat Perempuan
Endang menambahkan, pihaknya menerima laporan dari masyarakat setelah mayat wanita tersebut berhasil dievakuasi oleh warga sekitar.
"Setelah mayat diangkat, selanjutnya ketua RT menghubungi ketua RW serta Binmas Srengseng Sawah dan dilanjutkan ke Polsek Jagakarsa guna penyelidikan lebih lanjut," kata dia.
Endang mengatakan, pihaknya belum mengetahui identitas dari mayat wanita tersebut.
"Kami dari Polsek akan melakukan lidik, memeriksa saksi dan mencari informasi keluarganya," kata Endang.
Mayat tersebut telah dibawa ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Fatmawati untuk dilakukan pemeriksaan oleh petugas kesehatan.
Baca Juga: Mayat Tanpa Identitas Ditemukan dalam Parit di Langkat
Mayat wanita tersebut bukan warga Kelurahan Srengseh Sawah dan warga tidak ada yang mengenal dengan korban.
Berita Terkait
-
Mulut Berbusa usai Check In Bareng Cewek di Hotel, MS Tewas Gegara Overdosis Obat Kuat?
-
Pakai Celana Gambar Doraemon, Wanita Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Menggambang di Penjaringan
-
Usai Jurnalis Tewas di Hotel, Kini Mayat Wanita Bercelana Doraemon Ngambang di Kali Cengkareng
-
Pramono Anung Akan Resmikan Rusun di Jagakarsa bagi Warga Terdampak Pembebasan Lahan Kali Ciliwung
-
Ortunya Tega Banget, Bayi Ditemukan jadi Mayat di Tumpukan Sampah Kawasan Tanah Abang
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
-
Harga Emas Terbang Tinggi Hingga Pecah Rekor, Jadi Rp1.889.000
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
Terkini
-
Gubernur Pramono Singgung Performa Inkonsisten Rizky Ridho di Persija: Di Timnas Mainnya Bagus
-
Halal Bihalal Berujung 'Sidang', Gubernur Pramono Tanya Biang Kerok Performa Persija Jeblok
-
Janji Tinggal Janji? Warga Kampung Bayam Gigit Jari, Kunci KSB dari Gubernur Pramono Cuma Simbolis!
-
Banten-Jakarta Berbagi Macet hingga Banjir, Andra Soni Cs Temui Pramono Anung di Balai Kota
-
Bank Mandiri Percepat Sinergi Bisnis dengan Kopra Supplier Financing: Arus Kas Makin Efisien