SuaraJakarta.id - PT Jakarta Propertindo atau Jakpro menyatakan penentuan lokasi Formula E Jakarta menunggu keputusan Federasi Automobil Internasional (FIA), berdasarkan hasil laporan tinjauan venue dari Formula E Operation (FEO).
Direktur Utama Jakpro, Widi Amanasto mengatakan, pihak FEO telah datang ke Jakarta untuk meninjau lokasi balap Formula E Jakarta 2022.
"Iya sudah datang, rencana peninjauan tiga hari. Nanti FEO akan meninjau lokasi alternatif mana saja yang akan kita ajukan untuk mereka tetapkan, jadi mereka masih menunggu dari FIA, karena ada organisasi di atasnya," kata Widi di Jakarta, Selasa.
Sementara itu, anggota DPRD DKI dari Fraksi Gerindra Syarif menyebut bahwa lokasi Formula E kemungkinan di sekitar Jakarta Utara.
Baca Juga: Ditanya Perkembangan Formula E Jakarta, Anies Irit Bicara
"Ya, mungkin sekitar Jakarta Utara," kata Syarif di Gedung DPRD DKI.
Sebelumnya, Direktur Jakpro Gunung Kartiko mengatakan lokasi Formula E Jakarta akan ditentukan pada Desember 2021.
"Jadi Desember sudah ada penentuan, maka sebenarnya pekerjaan infrastruktur sudah kita cicil dari 2020," kata Gunung saat siaran langsung di Instagram, Senin (15/11) malam.
Gunung mengatakan sejauh ini, masih ada lima lokasi alternatif yang disiapkan.
Namun ia belum mau membeberkan semua lokasi itu dan hanya menyebut salah satunya adalah Senayan.
Baca Juga: Soal Harga Tiket Formula E Jakarta, JakPro Pastikan Tak Semahal Balapan di Mandalika
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
Terkini
-
Forklift Hidrogen Pertama di Indonesia Hadir: Solusi Material Handling Masa Depan
-
Inovasi BNIdirect dan Berperan dalam Program Pemerintah, BNI Raih 3 Penghargaan Triple A Awards 2025
-
Dompet Auto Gendut, Ini Cara Ampuh Klaim DANA Kaget Setiap Hari
-
Jangan Tunda! Klaim 10 Link Saldo Gratis DANA Kaget Hari Ini, Langsung Cair
-
Rahasia Dapatkan DANA Kaget Tiap Hari: Ikuti Cara Ini biar Banjir Cuan