SuaraJakarta.id - Maraknya tawuran di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, membuat warga resah. Salah satunya yang dirasakan seorang warga bernama Ani Purwanti.
Dia pun meminta kepada Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran membuatkan ring tinju untuk memfasilitasi dan mencegah tawuraan antarkampung di kawasan Tanah Abang.
Hal itu disampaikannya saat dialog masyarakat dengan Kapolda Metro Jaya di Balai Pertemuan Metro Jaya, Jakarta, Kamis (30/12/2021).
Ani mengatakan hampir tiap malam di kawasan Tanah Abang terjadi tawuran.
Baca Juga: Kapolda Metro Jaya: Jangan Bosan Kritisi dan Beri Masukan ke Kami
"Bisa tidak dibuatkan ring tinju, daripada tawuran satu lawan 10, sekalian saja satu lawan satu," kata Ani kepada Kapolda Metro Jaya.
Ani memaparkan, sejumlah wilayah di Tanah Abang yang kerap terjadi tawuran, seperti Kebon Kacang, Kebon Melati, dan Kebon Jahe.
"Setiap akhir pekan ini banyak anak-anak nongkrong, jadi daripada tawuran dibuat tinju saja antara kelompok mana lawan mana," ujar Ani.
"Dibuatkan ring, begitu ya?" jawab Fadil saat mendengar keluhan warga Tanah Abang tersebut.
Fadil pun menebak dengan tepat posisi tempat tinggal Ani yang kerap menjadi lokasi tawuran.
Baca Juga: Kapolda Metro Jaya Klaim 2021 Kasus Kejahatan Menurun, Penyelesaian di Atas 100 Persen
"Ibu tinggal di Gang Bahaswan bukan? Saya dulu Kapolsek Tanah Abang, jadi tahu lokasi mana saja yang sering berantem," ujar Fadil.
Terkait permintaan dibuatkannya ring tinju tersebut, Fadil tidak langsung menyanggupi.
Namun dia menyebut usulan warga tersebut sebagai ide yang menarik.
"Menarik juga idenya," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.
Berita Terkait
-
Tertangkap! Ini Tampang Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang
-
Polisi Ungkap Pabrik Uang Palsu di Bogor, Kasus Terungkap dari Tas Mencurigakan di Gerbong KRL
-
KAI Commuter Cari Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang, Terdeteksi Lewat CCTV
-
Gerebek Markas Geng Tawuran di Kemayoran, Polisi Sita Celurit hingga Stick Golf
-
Berburu Pakaian untuk Lebaran di Pasar Tanah Abang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?