Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah | Yaumal Asri Adi Hutasuhut
Sabtu, 15 Januari 2022 | 13:59 WIB
Polisi mengamankan barang bukti puluhan kilogram sabu yang disimpan dua bandar narkoba jaringan internasional di bagasi mobil sedan. [Dok. Polres Metro Jakarta Barat]

SuaraJakarta.id - Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat menggagalkan penyelundupan puluhan kilogram narkoba jenis sabu jaringan internasional.

Kasi Humas Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Moch Taufik Iksan mengatakan, dua orang ditangkap. Mereka menyelundupkan sabu dengan menyimpannya di bagasi mobil.

"Pelaku memodifikasi bagasi kendaraan sedan jenis Honda Civic untuk menyelundupkan narkoba jenis sabu," kata Taufik dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (15/1/2022).

Kekinian pelaku bersama barang bukti sabu yang ditaksir mencapai puluhan kilo, beserta mobil, telah diamankan Polres Metro Jakarta Barat.

Baca Juga: Pejabat Polrestabes Medan Diduga Terima Suap Istri Bandar Narkoba, Propam Polri: Kalau Benar, Kami Tindak Tegas!

Taufik belum dapat membeberkan secara detail terkait kasus penyelundupan narkoba jaringan internasional ini.

"Masih kami lakukan pemeriksaan lebih lanjut," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, video penangkapan bandar narkoba oleh polisi viral di media sosial. Dalam video berdurasi 59 detik ini, tampak mobil yang digunakan bandar sabu itu dikerumuni oleh warga sekitar.

Disebutkan, pelaku juga nyaris menabrak personel Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat karena coba kabur saat penangkapan di kawasan Serdang Wetan, Legok, Kabupaten Tangerang, Banten, Selasa (13/1/2022).

Bahkan sebelum tertangkap, kedua bandar narkoba menabrak beberapa mobil polisi. Warga yang melihat kejadian itu, hampir mengamuk pelaku. Namun petugas yang ada di lokasi berupaya mencegahnya.

Baca Juga: Pria di Tambora Bakar Balita, Polisi Nyaris Ditabrak Bandar Narkoba

Load More