SuaraJakarta.id - Direktur Utama PT Jakarta Propertindo, Widi Amanasto membantah lelang proyek pembuatan sirkuit Formula E di kawasan Taman Impian Jaya Ancol gagal. Ia menyebut pihaknya hanya melakukan tender ulang atau retender untuk memilih kontraktor penggarap lintasan ajang balap mobil listrik itu.
Widi mengatakan, retender sudah langsung dimulai hari ini, Selasa (25/1/2022). Ia ingin proses pelelangan berlangsung cepat agar konstruksi lintasan segera dikerjakan.
"Bukan gagal tapi retender, hari ini sudah proses lagi secepatnya selesai," ujar Widi saat dihubungi.
Kendati demikian, Widi enggan menjelaskan alasan pihaknya melakukan retender ini. Ia meminta hal ini ditanyakan ke Managing Director Formula E Jakarta Gunung Kartiko.
Baca Juga: Proyek Lintasan Formula E Ditender Ulang, Ini Alasan Jakpro
Namun Gunung saat ditemui wartawan kemarin, Senin (24/1) tidak mau memberikan keterangan. "Detailnya tanya pak Gunung sebagai Managing Director," ujar Widi.
Saat ditanya soal retender ini akan mengganggu target waktu pembuatan trek atau tidak, Widi enggan menjawab. Ia hanya menyatakan proses lelang akan lebih cepat karena kali ini adalah retender.
"Insya Allah segera karena proses retender jadi lebih cepat," tuturnya.
Sebelumnya, persiapan menuju Formula E tinggal lima bulan lagi sampai Juni 2022 balapan dimulai. Namun, kekinian tender atau lelang penentu kontraktor pengerjaan sirkuit Formula E dipastikan gagal.
Proses tender pembuatan trek Formula E pun gagal terlaksana. Hal ini terungkap dari jadwal lelang yang ada di situs e-Procurement JakPro, eproc.jakarta-propertindo.com.
Baca Juga: Sebut Formula E Program Asal Jalan, Politisi PDIP: Lebih Tertib Ngurus Kawinan Anak
"Jasa rancang bangun proyek pembangunan lintas balap Formula E (GAGAL)," demikian tulisan keterangan status lelang di situs itu sebagaimana dikutip Selasa (25/1).
Berita Terkait
-
Dirut Jakpro Berkelit Saat Ditanya Alasan Belum Izinkan Warga Tempati KSB, Pramono Mau Cek Sendiri
-
Lebih Utamakan Persija Ketimbang Konser, Jakpro Siapkan Teknologi Biar Rumput JIS Bisa Cepat Dipakai
-
Jakpro Sebut Persija Mampu Sewa JIS Tiap Pertandingan Liga 1: Auranya Positif
-
RK Ungkap Rumor Kampung Susun Bayam Tak Bisa Diserahkan ke Warga karena Terbentur Aturan FIFA
-
LRT Jakarta Mulai Uji Coba Lintasan dari Stasiun Velodrome ke Rawamangun, Begini Pelaksanaannya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu