SuaraJakarta.id - Warga Kelurahan Mekar Bakti, Panongan, Kabupaten Tangerang, menggerebek sebuah kontrakan di kawasan tersebut yang diduga sebagai markas gangster.
Dalam penggrebekan itu, warga mengamankan tiga dari empat orang. Selain itu mereka juga menemukan tiga senjata tajam (sajam) jenis celurit dan gergaji.
Kapolsek Panongan Iptu Syamsul Bahri membenarkan adanya penggerebekan warga terhadap diduga markas gangster tersebut. Peristiwa itu terjadi Jumat (18/2/2022) pukul 22.00 WIB.
Kendati demikian, ia memastikan tiga dari empat orang yang diamankan bukanlah anggota gangster ataupun pelajar yang berniat tawuran.
"Kalau disebut gangster itu, dari hasil pemeriksaan Polsek Panongan belum ada indikasi ke sana. (Dugaan tawuran pelajar) enggak ada karena putus sekolah semua," kata Syamsul saat dikonfirmasi Suara.com, Senin (21/2/2022).
Syamsul menjelaskan dasar warga melakukan penggrebekan tersebut lantaran banyak aktivitas kumpul-kumpul yang diduga anggota gangster.
"Memang sudah 1 minggu terakhir itu tinggal di salah satu kosan. Mungkin di situ aktivitasnya sering kumpul di situ, Mungkin meresahkan masyarakat Kelurahan Mekar Bakti. Untuk jumlah anak-anaknya sebanyak 4 orang, tapi yang diamankan tiga orang," tuturnya.
Syamsul menerangkan tiga orang yang diamankan masih berusia 14 tahun. Mereka warga Mekar Bakti, Balaraja dan Sukabumi, Jawa Barat.
Kini mereka telah di pulangkan Sabtu (19/2/2022). Nantinya mereka akan dibina untuk dipesantrenkan.
Baca Juga: PJJ di Tangsel Diperpanjang Sepekan, Dikbud: Covid-19 Masih Mengkhawatirkan
"Untuk 3 orang anak di bawah umur itu, karena di bawah umur yah, sesuai Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2012 tentang sistem peradilan anak, kita laksanakan pembinaan. Makanya langkah kita dari polsek kita koordinasi dengan dinas sosial," katanya.
"Karena dua dari tiga orang itu, satu anak yatim piatu dan memang ada orangtuanya kita lakukan pembinaan ke pesantren. Hari ini kita sudah koordinasi dengan pihak pesantren," imbuhnya.
Sebelumnya, video warga menggerebek diduga markas gangster viral di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @abouttng_official.
Dalam narasinya disebutkan, warga mengamankan tiga remaja diduga anggota gangster.
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Berita Terkait
-
Viral Gangster Membabi Buta Serang Warga di Cikupa Tangerang, Saksi Mata: Nyerang Sampai Depan Rumah
-
Gangster Beranggota Anak di Bawah Umur yang Resahkan Warga Cikarang Tak Berkutik Dibekuk Polisi
-
Tangkap Gangster Yang Bacok Pengunjung Cafe Hingga Tewas di Cibinong, Polisi Sebut 1 Pelaku Masih Anak-anak
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
Terkini
-
5 Tren Fashion Pengganti Gorpcore Setelah Salomon, Dari Retro Skate hingga Gaya Anti Mainstream
-
Evakuasi Belum Berhasil, Ini 6 Fakta Pencarian Korban Pesawat ATR 42-500 di Maros
-
Dulu Dibilang Terlalu Besar, Kini Jadi Rebutan: Vans Knu Skool Bangkit Lagi
-
Cek Fakta: Benarkah Prabowo Ingin Jadikan Purbaya sebagai Presiden Tahun Depan?
-
Pertama Kali, Ayatollah Khamenei Akui Ribuan Tewas dalam Aksi Protes Iran