SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menegaskan yang bisa membeli rumah Down Payment atau DP 0 rupiah hanya warga yang berpenghasilan di atas Upah Minimum Provinsi (UMP). Itu disampaikan Anies saat meresmikan 1.348 unit baru program rumah DP 0 rupiah di dua lokasi di Jakarta Timur.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memang sudah menetapkan kriteria pembeli program rumah DP 0 rupiah. Untuk syarat penghasilan maksimal Rp 14,8 juta bagi pasangan suami-istri.
"Perlu kami garis bawahi di sini bahwa ini adalah menyasar kelompok masyarakat yang berpenghasilan di atas UMP, UMP-nya Rp4,6 juta sampai berpenghasilan Rp14,8 juta," ujar Anies saat acara peresmian di Menara Kanaya, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (8/9/2022).
Nantinya bagi peminat rumah ini, akan dilakukan skrining yang dilakukan oleh perbankan untuk melihat kesanggupan dalam membayar cicilan. Jika penghasilan dinilai tak mencukupi, maka tidak bisa membeli.
Ia menyatakan program rumah DP 0 rupiah ini memang diperuntukan bagi masyarakat berpenghasilan tapi tak punya uang banyak untuk membayar DP. Sementara bagi mereka yang pendapatannya di bawah UMP disarankan untuk menyewa Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa).
"Bagi mereka yang (memiliki penghasilan) di bawah UMP, mereka jelas tidak bisa bayar kredit. Karena itu, disiapkan pola rusunawa," tutur Anies.
"Dengan seperti ini, maka di DKI, pemerintahnya tidak hanya memikirkan satu kelompok, tapi seluruhnya disiapkan instrumen sesuai dengan kebutuhan masing-masing," tambahnya memungkasi.
Berita Terkait
-
Ajak Ngobrol Penghuni Rusun DP 0 Rupiah, Anies Gendong Anak Kecil: Namanya Cantik, Anaknya juga
-
Curhat Diperiksa KPK hingga Tengah Malam, Anies Guyon ke Kejaksaan: Gak Perlu Ada Pemanggilan Lagi
-
Pemprov DKI Diminta Tak Ambil Keputusan Sepihak Terkait Relokasi Korban Kebakaran Simprug ke Rusunawa
-
Warga Rusunawa Marunda Suarakan Ganjar Presiden 2024
-
Wow! Harga Tak Sampai Sejuta Kamu Bisa Sewa Unit Rusunawa
Terpopuler
- Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
- Lupakan Brio, Ini 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Sporty dan Irit Mulai Rp60 Jutaan
- Siapa Brandon Scheunemann? Bek Timnas Indonesia U-23 Berdarah Jerman yang Fasih Bahasa Jawa
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
Pilihan
-
Ole Romeny Bagikan Kabar Gembira Usai Jalani Operasi, Apa Itu?
-
Krisis Air Ancam Ketahanan Pangan 2050, 10 Miliar Penduduk Dunia Bakal Kerepotan!
-
Mentan Amran Sebut Ada Peluang Emas Ekspor CPO RI ke AS usai Kesepakatan Tarif
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Grup B Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Irak di Grup B Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia
Terkini
-
Kasus Ijazah Jokowi Naik Penyidikan, Petinggi Projo Dipanggil Polisi
-
Rahasia Diet Keto yang Diklaim Ampuh Turunkan Kolesterol: Benarkah Aman untuk Jantung?
-
Wow! Aplikasi Pengganti WhatsApp Bisa Chat Tanpa Internet, Ini Teknologinya
-
Bengkel Motor di Ciputat Tangsel Kebakaran, Diduga Dipicu 'Puntung Rokok'
-
Identitas Mayat Pria Tanpa Identitas di Bintaro Office Park Terungkap, Polisi Temukan Benda Tajam