SuaraJakarta.id - Seorang pria bernama Riski Setiawan menjadi korban pembacokan saat berkunjung ke indekos sepupunya, di Jalan Baru Selatan, Cengkareng pada Minggu (18/9/2022) lalu. Kejadian tersebut terjadi sekira pukul 23.00 WIB.
Sepupu korban, Adi Restu Irawan mengatakan, kejadian bermula saat Riski hendak pulang dari indekosnya. Saat itu, saat Riski memgeluarkan motor, pelaku yang berinisial L lantas langsung menyerangnya menggunakan senjata tajam jenis celurit.
"Saat si korban ini buka pintu gerbang, tiba-tiba si pelaku lari sambil bawa celurit. Langsung nebas tanpa basa-basi. Enggak ada angin enggak ada apa,” kata Adi, saat dikonfirmasi, Senin (26/9/2022).
Adi mengatakan, akibat serangan L, Riski mengalami luka sabet di bagian hidung, luka tersebut cukup dalam. Sehingga Riski harus mendapat 5 jahitan saat dibawa ke rumah sakit umum daerah (RSUD) Cengkareng.
Baca Juga: Riski Apes, Main ke Kos Sepupu Pulangnya Dibacok Pria Misterius, Muka Sobek Nyaris Kena Mata
Adi menyebut penyerangan ini baru kali pertama terjadi. Namun, pelaku disebut selalu mengancam anak-anak indekos.
Adi melanjutkan, alasan pengancaman L pun tidak mendasar. L mengaku jika dirinya diejek oleh penghuni kos, namun saat ditanya siapa yang mengejek dirinya, L tidak bisa menjawab.
"Saat anak-anak kosan (kumpul) semua, dia suruh nunjuk yang mana yang ngecengin dia, gak tau yang mana. Kami aja bingung, bahkan enggak kenal. Dia merasa di-cengin,” ungkap Adi.
Terkait kasus pembacokan yang sempat viral di media sosial itu kini sedang ditangani oleh Polsek Cengkareng. Polisi masih memburu pelaku lantaran diduga kabur setelah membacok korban.
Berita Terkait
-
Kompak Pakai Rompi 'JAKI', Pramono-Anies Blusukan Bareng di Cengkareng Jakbar
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Tegang! Detik-detik Polisi Tangkap Komplotan Maling di Cengkareng, Iptu Wiratama Terkapar Didor Penjahat
-
Polisi Gerebek Budidaya Ganja Rumahan di Cengkareng, Pelaku Sudah Dua Kali Panen
-
Jaringan Kamboja, Saban Hari Banyak Kurir Kumpul di Markas Sindikat Judol di Cengkareng, Ada Apa?
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Pilkada Jakarta Lancar dan Aman, Polda Metro Jaya Tetap Tingkatkan Kewaspadaan
-
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di Slipi Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ucapkan Selamat HUT ke-96, Pramono: Kami Ingin Persija Jadi Klub Kebanggaan Kita Bersama
-
Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Sebut Pilkada Jakarta akan Berlangsung 2 Putaran
-
Persija HUT ke-96, Hanif Sjahbandi, Rizky Ridho dan Marko Simic Ucapkan Selamat dan Harapannya