SuaraJakarta.id - Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana dilantik menjadi Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Kediri.
Pelantikan yang dilakukan oleh Ketua Harian Kwartir Daerah Jawa Timur, Suyatno itu, dilakukan di Pendopo Panjalu Jayati, Jumat (25/8/2023).
“Alhamdulillah, hari ini sudah dilakukan pelantikan Majelis Pembimbing, Pengurus, dan Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) Kabupaten Kediri,” kata Bupati yang akrab disapa Mas Dhito itu.
Menurutnya, gerakan Pramuka mempunyai peran dan andil besar terhadap pembangunan, terutama di Kabupaten Kediri, mulai kesehatan, kebencanaan dan pendidikan.
Baca Juga: Dialog dengan Puluhan Owner Perusahaan, Mas Dhito Tegaskan Pemkab Kediri Ramah Investasi
Oleh karenya Mas Dhito berharap, pramuka bisa terus hadir di berbagai lini dengan memberikan dampak langsung terhadap masyarakat.
“Dengan harapan, pramuka bisa menjadi ruh kedaulatan bangsa dan negara,” terang bupati muda berusia 31 tahun tersebut.
Sementara itu, Suyatno menjelaskan bahwa gerakan Pramuka harus dikelola dengan baik dan profesional juga berkolaborasi dengan seluruh elemen guna mewujudkan Pramuka yang lebih baik.
“Maka gerakan Pramuka harus menjadi pelopor,” katanya.
Pihaknya juga berharap, gerakan ini mampu mengantarkan Indonesia menuju negara yang maju, yang mana para anggotanya mampu menjadi pembina di negara-negara berkembang.
Baca Juga: Mas Dhito Minta OPD Intens Lakukan Fungsi Pencegahan Stunting di Kabupaten Kediri
Hal ini bisa dilihat ketika Pramuka bisa lebih terbuka dan inklusif. Kemudian bisa menjadi gerakan yang berorientasi pada kependidikan, produktifitas dan dan inovasi.
“Ukuran organisasi yang kuat ada 4, Struktur, kultur, figur, dan fitur,” ungkapnya.
Berita Terkait
-
Mas Dhito Minta OPD Intens Lakukan Fungsi Pencegahan Stunting di Kabupaten Kediri
-
Kolaborasi Pramuka dan LPS Bimbing Masyarakat Merasa Aman Menabung di Bank
-
Minim Kontribusi di Sektor Kewirausahaan, Konsep Kepramukaan di DIY Diubah
-
Bupati Kediri Kukuhkan 74 Anggota Paskibra yang akan Kibarkan Merah Putih
-
Semarak Peringatan Hari Pramuka ke-62 di Buperta Cibubur
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
Terkini
-
DANA Kaget: Bukan Cuma Giveaway! Begini Cara Kumpulkan Ratusan Ribu Rupiah
-
Saldo DANA Gratis Menantimu, Tips Jitu Berburu DANA Kaget dan Link Aktifnya
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu Menanti di Sini
-
DANA Kaget Bikin Nagih, Ini Link Aktif dan Cara Klaim Saldo Gratis Tanpa Penipuan
-
Link Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei: Siapa Cepat, Dia Dapat!