Scroll untuk membaca artikel
Bangun Santoso | Faqih Fathurrahman
Senin, 30 Oktober 2023 | 14:41 WIB
Marina korban rumah rusak akibat tawuran di Kramat Pulo, Senen. (Suara.com/Faqih)

SuaraJakarta.id - Sebuah rumah warga rusak, buntut tawuran di Jalan Kramat Pulo Dalam II, RT 6/8, Kramat, Senen, Jakarta Pusat, pada Senin (30/10/2023) sekira pukul 01.00 WIB dini hari.

Korban perusakan, Marina El Sera (55) mengatakan, saat peristiwa terjadi, dirinya sedang berada di dalam rumah. Ia mendengar suara keributan di luar rumahnya.

Saat mengintip dari jendela rumah, tiba-tiba sebuah celurit diayunkan salah seorang pelaku tawuran ke jendela rumahnya. Hal itu sontak hampir membuat dahi Marina tercucuk celurit.

“Pas mau ngelongok keluar udah kejadian. Mau ngintip dari kaca, langsung salah satu anak itu nyamperin saya, langsung bacok kaca, saya mundur,” kata Marina, saat ditemui awak media, di lokasi, Senin.

Baca Juga: Tawuran Warga Di Senen Pecah, Serpihan Batu Hingga Botol Masih Berserakan Di Jalan

“Untung ada hordeng, kalau gak ada hordeng kena saya,” katanya lagi.

Akibat tawuran itu, sebuah kaca dan kusen jendelanya pecah. Tak hanya itu, kanopi teras rumah Marina yang terbuat dari asbes juga ikut dirusak para pelaku tawuran.

Akibat tawuran yang melibatkan warga Kebon, dengan warga Gang Gaplok juga menyisakan pecahan batu dan serpihan kaca di jalanan.

Marina mengeluhkan keresahannya, ia merasa dirugikan akibat peristiwa tawuran tersebut. Ia meminta kepada pihak kepolisian agar menangkap para pelaku tawuran yang berlangsung di wilayahnya.

“Bukan cuma resah saya dari semalem sampai sekarang gak tidur. Kalau bisa ditangkep semua deh, ngeresahin warga,” kata Marina.

Baca Juga: Pelajar di Bantul Kedapatan Bawa Senjata Tajam Diamankan Warga Imogiri Saat Hendak Tawuran

Load More