SuaraJakarta.id - Kabar gembira bagi Ketua RT/RW di Kabupaten Kediri. Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mengumumkan akan menaikkan insentif bulanan Ketua RT/RW di tahun 2024 mendatang.
Pemberian kenaikan insentif itu sebagai bentuk apresiasi bupati yang akrab disapa Mas Dhito itu atas peran RT/RW sebagai ujung tombak yang telah banyak membantu mensukseskan program pemerintah.
“Insentif RT/RW akan kita naikkan Rp50 ribu, sampaikan ke teman RT/RW yang lain,” kata Mas Dhito, Jumat (8/12/2023).
Menurut Mas Dhito, pemerintah daerah saat ini tengah berkejaran untuk menyambut beroperasinya bandara, termasuk untuk mensukseskan pembangunan jalan tol.
Baca Juga: Mas Dhito Realisasikan Bangun Rumah Driver Ojol
Disisi lain, pemerintah juga memiliki tugas dan kewajiban terkait program pembangunan daerah mulai dari infrastruktur jalan, pemberian akses kesehatan hingga penanganan stunting.
Peran serta RT/RW yang paling dekat dengan masyarakat diharapkan ikut membantu demi suksesnya program pembangunan yang dilakukan pemerintah daerah. Salah satunya terkait stunting.
“Saya minta tolong ini bukan buat saya tapi untuk 2030. Di tahun 2030 jumlah masyarakat produktif dengan yang tidak produktif itu banyak yang produktif. Apakah itu jadi hal baik, atau jadi hal buruk itu tergantung dari anak stunting hari ini,” ungkapnya.
Ketua RT diharapkan ikut aktif memberikan laporan terkait anak stunting di wilayahnya kepada kepala desa. Termasuk pula ikut membantu mengawal dan mensosialisasikan bagaimana program penanganan stunting dapat tepat sasaran.
Terkait infrastruktur jalan yang rusak yang ada di desa, Pemerintah Kabupaten Kediri menurut Mas Dhito telah meminta setiap desa mengusulkan satu program perbaikan jalan untuk ditangani 2024 mendatang.
Baca Juga: Optimalkan Pelayanan Poli Sore, RSKK Bakal Tambah 21 Dokter Spesialis
Informasi kenaikan insentif bagi Ketua RT/RW itu sebelumnya juga telah disinggung saat acara sosialisasi yang diikuti 616 RT/RW se Kecamatan Gurah di Gedung Bhagawanta Bhari.
Melalui sosialisasi itu ditujukan supaya RT/RW mengetahui program yang dijalankan pemerintah daerah dan dapat membantu mensukseskan sebagaimana tugas dan fungsinya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan pemerintah Desa (DPMPD) Kabupaten Kediri Agus Cahyono mengungkapkan, di Kabupaten Kediri keseluruhan terdapat 9.356 RT dan 2.755 RW. Besaran insentif bagi RT/RW diberikan setiap bulan.
“Insentif RT/RW (selama ini) per bulan Rp200 ribu dan diterimakan setiap bulan,” terangnya.
Berita Terkait
-
Forum RT/RW se-Jakarta Dukung Pramono-Rano, RK: Tak Sepenuhnya Mewakili
-
Strategi Biznet Hadapi Pelanggan Wifi RT RW Net Ilegal
-
Asyik Blusukan di Lombok, Aleix Espargaro Sampai Dapat Julukan Pak RT
-
Rp100-200 Juta per RW! Ini Program Andalan Ridwan Kamil untuk Pembangunan Jakarta dari Akar Rumput
-
RK Klarifikasi Dana Ratusan Juta untuk RT/RW: Bukan Insentif, Tapi untuk Festival
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja
-
Gelar Ziarah dan Tabur Bunga, Pemkab Kediri Ajak Warga Teladani Sikap Kepahlawanan