SuaraJakarta.id - Jamaah Sholawat Azzahir atau yang lebih dikenal dengan Zahir Mania dan masyarakat Kabupaten Kediri berebut meminta berswafoto dengan Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana.
Momentum tersebut terjadi ketika Mas Dhito, sapaan akrabnya, datang dan menyapa para jamaah yang hadir dalam Kediri Bersholawat, Selasa (7/5/2024). Kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Kediri ini pun disambut hangat oleh para jamaah.
Mengetahui kedatangan bupati berusia 31 tahun tersebut, para jamaah berebut berjabat tangan. Tak hanya itu, bahkan sebagian besar berebut untuk mengabadikan momen tersebut dengan berselfie dengan bupati yang telah menjabat sejak 2021 tersebut.
“Mas Bup (Mas Dhito) saya minta foto,” ujar salah satu jamaah.
Baca Juga: Badrul Terheran Didatangi Bupati Dhito Makan di Angkringannya
Merespon permintaan salah satu jamaah itu, Mas Dhito pun meminjam hp untuk dipotretkan langsung olehnya. Melihat itu, para jamaah lain pun tak segan untuk bergantian meminta selfie dengan Mas Dhito.
Bupati yang juga dikenal dengan berbagai kemajuan infrastrukturnya di Kabupaten Kediri ini memang dikenal dekat dengan masyarakat. Diberbagai kesempatan, pihaknya juga sering terlihat untuk menyapa warganya terlebih dulu.
Sementara, acara bertajuk Kediri Bersholawat ini digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-1220 dengan mengundang Habib Ali Zainal Abidin Assegaf bersama banjari Az-Zahir.
Kedatangan Habib Bidin, sapaan akrabnya, sudah kali keduanya di Kabupaten Kediri. Sebelumnya, pihaknya hadir dalam agenda serupa di tahun 2023 lalu.
Dalam sambutannya, Mas Dhito mengatakan pihaknya telah mendapatkan permintaan dari berbagai pihak untuk kembali mendatangkan Habib Bidin dalam peringatan hari jadi Bumi Panjalu tersebur.
Baca Juga: Melalui Program DITO, Produktivitas Padi di Kabupaten Kediri Terus Merangkak Naik
Selain itu, kata Mas Dhito, niatan sholawatan ini diperuntukkan agar Kabupaten Kediri menjadi daerah yang terus maju dan dapat mensejahterakan masyarakat.
“Harapannya dengan kita bersholawat bisa menjadi sebuah daerah yang tetep ayem tentrem guyub rukun gemah ripah loh jinawi,” terangnya.
Senada dengan Mas Dhito Habib Bidin juga berdoa agar daerah yang mayoritas penduduknya sebagai petani ini bisa terus berkembang di berbagai aspek.
“Semoga (Kabupaten Kediri) semakin baik semakin baik dan semakin baik,“ tutur Habib Bidin.
Berita Terkait
-
Profil Hanindhito Himawan Pramono Ikut Pilkada 2024, Ayahnya Pilgub DKI Jakarta Sang Anak di Kediri
-
Deny Widyanarko, Bos Rokok Kandidat Kuat Cabup Kediri Dapat Surat Tugas dari Demokrat
-
Bukan Ardhito Pramono, Ini Sosok Anak Pramono Anung yang Sebenarnya Bukan Orang Sembarangan
-
Dua Unit Ambulans dan Tiga Mobil Penunjang Diberangkatkan Pemkab Kediri ke Cianjur
-
Ribut Kualitas Semen Padang, Andre Rosiade Semprot Habis Bupati Kediri: Jangan Asal Bunyi!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap
-
Calon Gubernur DKI Pramono Anung Lahir dan Besar di Kediri, Begini Kesehariannya Saat Sekolah
-
Peringati Hari Keuangan Nasional, Bank Mandiri Perkuat Komitmen Layanan Inklusif untuk Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
-
Bersama Semangat Sumpah Pemuda, Astra Serahkan Apresiasi 15th SATU Indonesia Awards 2024