SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya meringkus seorang pelaku perampokan berinisial HK. HK diringkus usai merampok sebuah toko jam tangan mewah di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, pada Sabtu (8/6/2024) lalu.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan, akibat ulah HK toko jam tangan mewah tersebut mengalamin kerugian mencapai Rp 14 miliar.
Ade Ary menyebut, penangkapan ini merupakan upaya gabungan petugas Polres Metro Tangerang Kota yang diback-up oleh Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
“HK ditangkap kemarin, hari Selasa jam 18.50 WIB, di sebuah hotel daerah Cipanas Puncak. Saat ini masih dilakukan pendalaman oleh penyidik, taksiran kerugian berdasarkan laporan polisi yang dibuat oleh korban sekitar Rp 14 miliar,” kata Ade Ary, di Polda Metro Jaya, Rabu (12/6/2024).
Besarnya taksiran kerugian lantaran saat melakukan aksinya, HK menggasak 18 buah jam tangan mewah dari berbagai merek.
“Barang bukti masih dicari, ada beberapa yang sudah diamankan,” kata Ade Ary.
Dia menuturkan, dalam menjalankan aksinya, HK membawa senjata tajam. Ia kemudian mengancam seorang pegawai toko, agar mau menyerahkan jam tangan yang dijual dalam toko tersebut.
“Dia masuk menggunakan sajam dari lantai bawah kemudian mengancam seorang karyawan toko, akhirnya menyerahkan jam sesuai CCTV beredar,” beber Ade.
Saat ditanya soal jumlah barang bukti yang sudah diamankan oleh pihak kepolisian, Ade Ary menyampaikan jika perkara ini masih pendalaman.
Baca Juga: Detik-detik Sopir Angkot Gagalkan Perampokan Aparat Desa, Adang Pelaku Saat Kabur
“Ini masih dilakukan pendalaman mohon waktu. Nanti kami pastikan, nanti kami sampaikan secara rinci ya,” katanya.
Berita Terkait
-
Detik-detik Sopir Angkot Gagalkan Perampokan Aparat Desa, Adang Pelaku Saat Kabur
-
Beraksi Pakai Motor Curian Bareng Agus, Perampok Toto Ditembak dan Masuk Bui Lagi
-
Polisi Ringkus Komplotan Perampok Gasak Brankas Senilai Rp 2 Miliar Di Duren Sawit
-
Tagih Fasos Fasum di Kawasan PIK, DPRD DKI: Yang Ada Bikin Lapangan Golf Sama Ruko
-
Perampokan Bersenpi di Minimarket Kembangan, Polisi Buru Pelaku: Sudah Dapat Petunjuk
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Klaim Bom Bunuh Diri di Bandara Hang Nadim Batam, Benarkah?
-
7 Tablet Murah untuk Gantikan Buku Catatan di 2026, Cocok untuk Pelajar & Pekerja
-
Imigrasi Pastikan Tetap Hadir Layani Masyarakat Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2026
-
Simak Daftar Pengalihan Arus Jalan Menuju TMII dan Ragunan pada Malam Tahun Baru
-
Cek Fakta: Benarkah Viral 700 Kepala Desa Tertangkap KPK?