SuaraJakarta.id - Pengerjaan proyek Lintas Raya Terpadu (LRT) fase 1B Velodrome-Manggarai mengakibatkan kemacetan parah di sejumlah ruas jalan belakangan ini. Pengerjaannya memakan ruas badan jalan dan mengakibatkan penumpukan kendaraan pada waktu sibuk.
Khususnya di Jalan Sultan Agung sekitar Rumah Susun (Rusun) Pasar Rumput, Jakarta Selatan. Badan jalan hanya terkikis hingga hanya tersisa satu ruas untuk kendaraan melintas.
Menanggapi hal ini, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, pihaknya sudah membuat manajemen lalu lintas agar meminimalisir kemacetan.
"Kami sudah melakukan manajemen dan rekayasan lalu lintas dan sudah dilakukan rilis," ujar Syafrin kepada wartawan, Rabu (18/12/2024).
Baca Juga: Tinjau Proyek LRT Velodrome-Manggari, Heru Budi Minta Masyarakat Bersabar Karena Bikin Macet
Karena dipastikan adanya kemacetan, Syafrin mengimbau masyarakat untuk menghindari jalan sekitaran proyek LRT fase 1B itu.
"Kami mengimbau masyarakat yang tidak berkepentingan di kawasan Pramuka, kemudian ke Tugu Proklamasi, Jalan Tambak, sampai Manggarai kita harapkan tetap menghindari kawasan itu," ucapnya.
"Karena di sana sedang ada pembangunan protek LRT dari Velodrome sampai ke Manggarai," tambahnya memungkasi.
Berita Terkait
-
Target Rampung 2026, Pengerjaan LRT Fase 1B Velodrome-Manggarai Baru 39,83 Persen
-
Uji Coba 16 Desember, LRT Jabodebek Kini Sediakan Gerbong Khusus Wanita
-
LRT Jabodebek Angkut 2.033.103 Penumpang di November 2024
-
Penumpang Makin Penuh, LRT Jabodebek dan KAI Wisata Buka Keran Cuan dari Iklan
-
Masuk Musim Hujan, LRT Jabodebek Terapkan Sistem Cuci Kereta Otomatis
Terpopuler
- Gus Miftah Malu Lihat Ceramah Ustaz Maulana di TV: Gak Pantas Dakwah Pecicilan!
- Akhirnya Menang Lawan Timnas Indonesia, Kiper Vietnam: Bukan Skuad Terkuat, Fisik Mereka...
- Shin Tae-yong: Elkan Baggott Bisa Jadi Tumpuan Pertahanan Kami
- Staf Gibran Gusur Jemaah Lain di Masjid Demi Wapres Salat di Saf Depan, Buya Yahya: Haram!
- Gibran Diteriaki Fufufafa saat Datangi Lokasi Kebakaran, Auto Kena Tegur Aparat
Pilihan
-
Dituntut 12 Tahun Bui, Harvey Moeis ke Sandra Dewi: Titip Anak-anak, Papa Bukan Koruptor
-
Pertumbuhan Ekonomi 2025 Terancam Stagnasi, Kebijakan Pajak Prabowo Jadi Kendala Utama
-
Satu Bulan Tanpa Kepastian, KMS Kembali Gelar Aksi untuk Kasus Pembunuhan Brutal di Paser
-
Salahkan Media, Natalius Pigai Ngaku Tak Tahu Soal Konflik Tambang dan Masyarakat Adat di Paser: Gimana Kita Bisa Tahu?
-
IKN Tunggu Keputusan Presiden: Jakarta Masih Jadi Ibu Kota Sementara
Terkini
-
Pemprov DKI Siap Jalankan Kebijakan Kenaikan PPN jadi 12 Persen
-
Semua Pengemudi Bus di Terminal Kalideres Dinyatakan Bebas Narkoba
-
Ibu Dua Anak di Pesanggrahan Ditemukan Gantung Diri Pakai Kerudung di Kamar Mandi
-
Proyek LRT Bikin Macet Parah, Dishub DKI Minta Masyarakat Tak Berkepentingan Jangan Melintas Jalan Ini
-
Sejumlah Posko Mulai Dibuka di Terminal Kalideres Jelang Libur Nataru