SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo menyambut baik peluncuran QRIS Tap oleh Bank Indonesia (BI) untuk mempermudah mobilitas masyarakat.
Menurut dia, dengan adanya peluncuran QRIS Tap yang paling berbahagia adalah masyarakat Jakarta sebab mereka yang paling banyak menggunakan layanan QRIS.
“Nanti selanjutnya baik LRT, MRT bahkan mungkin JakLingko, UMKM dan sebagainya termasuk Transjakarta maupun Transjabodetabek bisa menggunakan QRIS," kata Pramono di Jakarta, Jumat (14/3/2025) seperti dimuat ANTARA.
Untuk itu secara khusus Pramono ingin menyampaikan terima kasih kepada Gubernur BI dan Menteri Perhubungan atas peluncuran ini. "Yang paling dibahagiakan adalah warga Jakarta yang paling banyak menggunakan,” katanya.
Pramono berharap peluncuran QRIS Tap dapat memudahkan masyarakat. Apalagi selama ini antrean panjang sering terjadi di pintu masuk MRT atau transportasi lainnya karena lamanya memindai kartu uang elektronik.
"Karena selama ini terus kalau kita naik MRT, naik LRT, naik Transjakarta nge-tap-nya itu lama banget. Kadang-kadang bolak-balik dan sebagainya," katanya.
Dengan QRIS Tap ini diharapkan antreannya menjadi jauh lebih pendek, lebih efektif dan ini akan membawa dampak yang positif.
BI telah resmi meluncurkan layanan pembayaran QRIS Tap berbasis "Near Field Communication" (NFC) yang memungkinkan pengguna cukup menempelkan ponsel ke mesin pemindai saat membayar belanja, KRL dan MRT.
Gubernur BI Perry Warjiyo menjelaskan cara menggunakan QRIS Tap hanya cukup dengan mendekatkan ponsel ke terminal pembayaran. Transaksi bisa dilakukan dalam hitungan 0,3 detik, tanpa perlu memindai QR Code secara manual.
Baca Juga: Polisi Ungkap Motif Pelaku Bunuh Ibu dan Anak di Tambora Jakarta Barat
Untuk implementasinya, lanjut Perry, akan dilakukan secara bertahap untuk sektor transportasi, retail, UMKM, pendidikan, kesehatan, parkir, dan sektor lainnya yang jumlahnya lebih dari 2.300 merchant.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Berapa Kerugian Negara di Dugaan Korupsi Minyak Mentah Pertamina? Ini Kata KPK
 - 
            
              Siswa Sekolah Rakyat Dibekali 6 Bahasa Asing
 - 
            
              Sakit Pinggang Menyerang Anak Muda? Fisioterapis Beberkan Cara Ampuh Mengatasinya!
 - 
            
              Pandji Pragiwaksono Sebut Orang Toraja Jatuh Miskin Karena Pesta, PMTI: Kami Terluka
 - 
            
              Kenapa Donald Trump Ancam Serang Nigeria Dengan Kekuatan Militer?