SuaraJakarta.id - Klub sepak bola Persija Jakarta tidak bertanding di Jakarta International Stadium (JIS) pada laga lanjutan Liga 1 melawan Semen Padang pada Minggu (27/4/2025). Padahal, klub berjuluk Macan Kemayoran itu awalnya direncanakan bermain di Stadion berkapasitas 82 ribu orang tersebut.
Akhirnya, pertandingan kandang Persija vs Semen Padang digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat.
Menanggapi hal ini, pihak PT Jakarta Propertindo (Perseroda) selaku pengelola JIS buka suara.
Head of SBU JIS, Shinta Syamsul Arief mengatakan, pihaknya sebenarnya sudah melakukan koordinasi terkait penentuan lokasi pertandingan. Hasil pembahasannya, pihak Persija memutuskan tak bermain di JIS.
"Sebagai bentuk tanggung jawab bersama, keputusan pelaksanaan pertandingan tersebut di Stadion Pakansari, Bogor, merupakan hasil koordinasi intensif antara manajemen Persija Jakarta dan pengelola JIS," ujar Shinta dalam keterangan resminya, Rabu (23/4/2025).
Menurutnya, terdapat aspek teknis hingga keselamatan yang jadi pertimbangan tak digunakannya JIS. Namun, Shinta tak merinci apa saja faktornya.
"(JIS tak digunakan karena) mempertimbangkan berbagai aspek teknis. Termasuk di dalamnya adalah aspek keselamatan, kenyamanan, kesiapan lapangan (playable), serta optimalisasi perawatan stadion demi menjaga kualitas pertandingan dan performa terbaik para pemain," ucap Shinta.
Meski demikian, Shinta menyatakan akan mengupayakan agar dua pertandingan Persija Jakarta pada bulan Mei 2025 mendatang dengan standar kelayakan pertandingan profesional.
"Kami memahami betul harapan besar masyarakat untuk dapat menikmati pertandingan Persija Jakarta maupun konser-konser besar di Jakarta International Stadium," ucap Shinta.
Baca Juga: Pelatih Persija Siapkan Pengganti Peran Gustavo Almeida dan Maciej Gajos
Ia pun berjanji akan memenuhi berbagai aspek yang masih kurang agar JIS bisa menjadi kandang Persija sepenuhnya.
"Oleh karena itu, kami selalu berupaya maksimal untuk memastikan fasilitas stadion tetap dalam kondisi optimal, aman, nyaman, serta memenuhi standar terbaik bagi seluruh kegiatan yang diselenggarakan," pungkas Shinta.
Dipastikan Layak Pada Mei
PT Jakarta Propertindo (Perseroda) selaku pengelola Jakarta International Stadium menyatakan stadion bertaraf internasional tersebut dipastikan layak untuk pertandingan "home" Persija Jakarta di kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia Liga 1 pada Mei 2025.
"Saat ini kami lakukan persiapan agar JIS layak menggelar dua pertandingan Persija Jakarta pada bulan Mei 2025 dengan standar kelayakan pertandingan profesional," kata Vice President of Jakarta Internasional Stadium (JIS), Shinta Syamsul Arif.
Ia mengatakan, pelaksanaan pertandingan tim berjuluk "Macan Kemayoran" pada 27 April 2025 digelar di Stadion Pakansari, Bogor, dan tidak digelar di JIS Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Berita Terkait
-
Pelatih Persija Siapkan Pengganti Peran Gustavo Almeida dan Maciej Gajos
-
Bos Persija Bersyukur Laga Lawan Persebaya dan Semen Padang Bisa Dihadiri Penonton
-
Gustavo Almeida: Saya akan Kembali dengan Lebih Kuat
-
Pelatih Persija Doakan Rizky Ridho dan Ferarri Berikan Terbaik untuk Timnas Indonesia
-
Rizky Ridho Minta Maaf Tak Bisa Bawa Persija Kalahkan Arema FC
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Berapa Kerugian Negara di Dugaan Korupsi Minyak Mentah Pertamina? Ini Kata KPK
-
Siswa Sekolah Rakyat Dibekali 6 Bahasa Asing
-
Sakit Pinggang Menyerang Anak Muda? Fisioterapis Beberkan Cara Ampuh Mengatasinya!
-
Pandji Pragiwaksono Sebut Orang Toraja Jatuh Miskin Karena Pesta, PMTI: Kami Terluka
-
Kenapa Donald Trump Ancam Serang Nigeria Dengan Kekuatan Militer?