SuaraJakarta.id - Aksi koboi terjadi di Kedoya, Jakarta Barat. Peristiwa itu berakhir dengan pengepungan serta penangkapan yang dilakukan polisi.
Pengepungan koboi jalanan ini direkam salah satu warga di lokasi kejadian dan videonya viral di Instagram.
Diantaranya diunggah oleh akun Instagram @dkiinfo dan @jurnalis169, Minggu (14/2/2021) malam.
Peristiwa ini diketahui terjadi di daerah Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Minggu sore.
Baca Juga:Koboi Jakarta Barat Masih 18 Tahun, Todong Pemotor Pakai Pistol Mainan
Tampak dalam video berdurasi 1 menit 16 detik itu sejumlah polisi mengepung si koboi yang mengemudikan mobil Innova.
Polres Metro Jakarta Barat membenarkan insiden ini. Pelaku diketahui berinisial JS berusia 18 tahun warga Kebon Jeruk.
![Tangkapan layar petugas polisi mengepung pengemudi mobil Innova yang mengacungkan pistol mainan ke warga di Kedoya, Jakarta Barat, Minggu (14/2/2021). [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/02/14/68385-viral-pengemudi-mobil-acungkan-pistol-mainan.jpg)
Kanit Resmob Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat, Iptu Avrilendy menerangkan, pistol yang digunakan sang koboi hanyalah pistol mainan.
"Pelakunya masih 18 tahun inisialnya JS. Bukan senjata api asli, bukan air soft gun tapi mainan yang ada per-nya itu," terang Avril kepada wartawan, Minggu (14/2/2021).
Baca Juga:Diadang Warga, Pengemudi Innova Todongkan Pistol, Endingnya Dikepung Polisi
Avril menjelaskan awalnya JS diduga hampir menyerempet salah seorang pengendara motor. Pemotor itu lantas menegur JS.