Tambahan Adegan
Dalam rekonstruksi pembunuhan WN Jerman dan istrinya di Serpong, Tangsel tersebut, terdapat tambahan 5 adegan yang dilakukan pelaku dari semula yang tercatat 27 adegan.
Tambahan adegan itu, pertama, meletakkan kapak yang dilakukan dalam tindakan pidana. Kedua, ketika tersangka keluar dari pintu dapur saat melihat saksi di atas pagar.
Ketiga, ketika tersangka menggunakan sweater. Lalu, dua adegan saat memberikan SIM C saat masuk dan mengambil SIM C saat akan keluar.
Baca Juga:Tambah 5, Rekonstruksi Pembunuhan WN Jerman di Tangsel Jadi 32 Adegan
Luka Parah
Sebelumnya diberitakan, pasangan suami istri ditemukan tewas di kediamannya di Jalan Merbabu Blok A Nomor 3 Giriloka 2 RT 001 RW 002 Kelurahan Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, Jumat (12/3/2021).
Keduanya diketahui bernama Kurt Emil Nonnenmacher (85), WN Jerman, dan istrinya Naomi Simanungkalit (53).
Aksi pembunuhan itu diketahui oleh ART korban yang diketahui bernama Among. Dia sempat mendengar majikannya berkelahi dan berteriak.
Baca Juga:Rekonstruksi Pembunuhan WN Jerman di Tangsel, Ada 27 Adegan Diperagakan
![Rekonstruksi pembunuhan WN Jerman dan istrinya di Perumahan Giri Loka 2, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Kamis (18/3/2021). [Suara.com/Wivy]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/18/60832-rekonstruksi-pembunuhan-wn-jerman-di-serpong-tangsel.jpg)
Usai pelaku kabur, Among kemudian berteriak dan berlari meminta pertolongan ke sejumlah warga sekitar lalu meminta pertolongan satpam.