"Tetapi terkesan Gubernur Anies tidak memiliki sense of crisis akan keselamatan 10 juta lebih warga Jakarta sehingga korban terus berjatuhan," ucapnya.
Menurut Gilbert, diperlukan paradigma pro rakyat untuk mampu mengenali masalah keselamatan ini sebagai masalah terpenting.
"Hal itu harus dimiliki tanpa harus menunggu keluarga sendiri yang jadi korban untuk menghayati penderitaan orang," tuturnya.
Sebelumnya, sejak Minggu (13/3) hingga Senin ini terjadi tiga kali kecelakaan TransJakarta.
Baca Juga:TransJakarta Hattrick Kecelakaan Dalam 24 Jam Terakhir, Ini Respons Wagub DKI
![Pengendara sepeda motor berinisial M tewas setelah terjatuh dan terlindas roda belakang bus TransJakarta di Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (13/3/2022) pagi. [Ist]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/14/86625-pemotor-tewas-tertabrak-transjakarta-kecelakaan-transjakarta.jpg)
Pada Minggu (13/3) sekitar pukul 06.10 WIB terjadi kecelakaan di Jalan MH Thamrin yang mengakibatkan seorang pengendara motor tewas terlindas bus TransJakarta.
Pada hari yang sama yakni di Pesanggrahan, Jakarta Selatan bus TransJakarta menabrak separator hingga mengakibatkan tangki bahan bakar minyak bus tersebut berceceran di jalan.
Sementara itu, kecelakaan TransJakarta yang ketiga terjadi pada Senin pagi ini yang menyebabkan seorang pengendara gerobak motor tewas tertabrak di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan.