PTM 100 Persen Dimulai Hari Ini, Siswa: Akhirnya Ketemu Gebetan

"Semoga 100 persen terus, stres di rumah."

Rizki Nurmansyah
Kamis, 07 April 2022 | 15:58 WIB
PTM 100 Persen Dimulai Hari Ini, Siswa: Akhirnya Ketemu Gebetan
Suasana PTM 100 persen di SMAN 78 Jakarta Barat, Kamis (7/4/2022). [Suara.com/Faqih Fathurrahman]

SuaraJakarta.id - Sejumlah siswa menyambut baik kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) kembali dengan kapasitas 100 persen pada hari ini, Kamis (7/4/2022).

Rendi (18), salah seorang siswa kelas XI SMAN 78 mengaku, gembira bisa PTM 100 persen lagi lantaran karena ia dapat berjumpa dengan gebetan atau wanita yang disukainya.

"Kalau 50 persen itu, bisa aja beda jadwal sama orang yang kita suka. Kalau hoki sih bisa satu jadwal," ujar Rendi di SMAN 78, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (7/4/2022).

Sementara itu, Iqbal (17) menyebut, sejak awal sekolah ia sudah berkenalan dengan beberapa siswa dan siswi.

Baca Juga:PSK dan Transpuan yang Terjaring Razia di Jakbar Bakal Dilatih Jadi Penjahit dan Koki

Jika ada siswi yang ia taksir, maka perkenalan dilanjutkan melalui platform media sosial, semisal Instagram.

"Jadi dari kelas 1 itu sudah kenalan. Terus pernah beberapa kali ketemu juga, suka belajar bareng. PTM 100 persen ini sih momen," ungkapnya.

Pembelajaran lewat daring, juga menurut Iqbal memiliki tingkat kebosanan sendiri. Belum lagi masalah kuota internet yang membuat dirinya kerap absen.

"Semoga 100 persen terus, stres di rumah. Kalau online susah. Kalau gak ada data internet itu kita jadi gak bisa belajar, jadi dianggap absen," tutupnya.

Kontributor : Faqih Fathurrahman

Baca Juga:Prakiraan Cuaca Jakarta Siang Ini, Jakarta Timur, Jakarta Barat dan Jakarta Selatan Hujan Sedang Hingga Disertai Petir

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak