"Saat diminta menunjukan barang bukti yang digunakan, keduanya berusaha kabur sehingga dilakukan tindakan tegas terukur oleh anggota di lapangan," paparnya.
Saat ini, Zain menyebut masih mendalami soal motif dan sudah berapa lama komplotan bapak dan anak yang jadi begal itu beraksi di Tangerang.
"Terhadap pelaku masih dilakukan pemeriksaan dan pengembangan lebih lanjut. Keduanya terancam 12 tahun pidana sesuai Pasal 365 KUHP," pungkasnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Baca Juga:Cerita Korban Begal Payudara: Kendaraannya Dipepet, Setelah Pelan Pelaku Meremas Langsung Tancap Gas