Bangunan Rumah di Pancoran Dilaporkan Roboh Rabu Siang Ini, Tidak Ada Korban Jiwa

Sebuah rumah di Jalan Warung Jati Barat I RT 06/RW 03, Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan (Jaksel) dilaporkan roboh pada Rabu (31/8/2022) hari ini.

Chandra Iswinarno | Yosea Arga Pramudita
Rabu, 31 Agustus 2022 | 14:48 WIB
Bangunan Rumah di Pancoran Dilaporkan Roboh Rabu Siang Ini, Tidak Ada Korban Jiwa
Ilustrasi rumah roboh. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah

SuaraJakarta.id - Sebuah rumah di Jalan Warung Jati Barat I RT 06/RW 03, Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan (Jaksel) dilaporkan roboh pada Rabu (31/8/2022) hari ini. Insiden tersebut terjadi pada pukul 12.00 WIB.

Petugas pemadam kebakaran dari Sektor VII Kecamatan Pancoran yang mendapat laporan, langsung meluncur ke lokasi untuk melakukan evakuasi. Proses evakuasi berlangsung sejak pukul 12.30 WIB dan dinyatakan selesai pada pukul 12.50 WIB.

Perwira piket Moch Arief menyampaikan, objek yang roboh adalah bangunan yang selama ini digunakan untuk kontrakan dan indekos. Luas bangunan tersebut kurang lebih 47 meter.

Sebelum kejadian bermula, saksi bernama Ibu Dahlan mendengar suara bahwa bangunan akan segera roboh.

Baca Juga:Ungkap Penyebab Rumah Roboh di Johar Baru yang Tewaskan 1 Warga, BPBD: Kelalaian Petugas Proyek Saluran Air

Dia segera memanggil pemilik rumah dan memberi informasi pada para penghuni untuk segera keluar.

"Tidak lama kemudian bangunan ambruk, Ibu Dahlan melaporkan ke SSC 41 lalu di teruskan ke Sektor Pancoran," kata Arief dalam keterangannya, Rabu (31/8/2022).

Arief mengatakan, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden tersebut. Adapun kerugian imbas dari peristiwa itu mencapai Rp. 500 juta.

"Objeknya kontrakan dan kos-kosan dengan luas kurang lebih 47 meter. Kerugian kurang lebih 500 juta. Korban jiwa nihil," ucap Arief.

Baca Juga:Tertimbun Bangunan Rumah Roboh, Seorang Warga di Kelurahan Curug Bogor Tewas

News

Terkini

Ada dua jenis efek yang ditawarkan pada layanan urun dana, yakni saham syariah dan sukuk.

Lifestyle | 15:01 WIB

Inspect Auto lebih unggul dengan menawarkan harga yang lebih terjangkau.

Lifestyle | 14:26 WIB

Pendidikan dan kesehatan menjadi fokus SiCepat dalam programnya kali ini.

News | 19:35 WIB

Adapun bagian tubuh yang hilang dari mayat korban mutilasi tersebut yaitu kepala dan kakinya

News | 15:23 WIB

Umar ditetapkan sebagai DPO atas laporan polisi: LP/52-a/XII/2015/Papua/Res Paniai, tanggal 20 Desember 2015 terkait kasus penganiayaan.

News | 13:47 WIB

Inisial kelima terduga teroris itu yakni ZA, KB, AF, MA, dan RAM.

News | 11:38 WIB

Arch:ID merupakan perhelatan yang paling ditunggu para arsitek di Indonesia.

News | 11:36 WIB

Terpidana dinyatakan sah melakukan tindak pidana korupsi secara bersama-sama dan dijatuhkan pidana penjara 4 tahun dan pidana denda Rp 200 juta.

News | 22:10 WIB

Kecelakaan maut pesepeda wanita itu terjadi di Villa Bintaro Regency, Pondok Aren, Tangerang Selatan (Tagsel), sekitar pukul 07.45 WIB.

News | 21:49 WIB

Polisi masih melakukan pengembangan terhadap motif penusukan terhadap juru parkir ini.

News | 21:37 WIB

Heru juga meminta mereka untuk mempercantik ibu kota karena akan ada ASEAN.

News | 21:27 WIB

Bisnis di Asia Tenggara benar-benar berada di garis depan perubahan iklim.

News | 16:50 WIB

Dengan begitu, nasabah Henan dapat memilih produk hewan kurban terbaik yang dibina Baznas.

News | 16:36 WIB

Pemerintah perlu mempertegas aturan yang melarang peredaran pakaian bekas impor.

News | 14:50 WIB

Saat itu, korban dianiaya di parkiran mal di Tangerang di Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

News | 19:15 WIB
Tampilkan lebih banyak