Bahkan, warga sempat mengira asap itu merupakan kebakaran. Ternyata kepulan asap itu berasal dari tubuh Indra. Sekujur tubuhnya sudah terbakar. Arto yang saat itu sedang bekerja, mendapat telepon dari salah satu warganya yang melaporkan percobaan bunuh diri tersebut.
"Saya habis dengar laporan itu, langsung buru-buru pulang," kata Arto kepada Suara.com, saat ditemui lokasi, Jumat malam.
Arto mengaku, dia masih sempat berbicara dengan Indra. Arto juga sempat menanyakan penyebab Indra nekat membakar dirinya.
"Dia sempat bilang ke saya, 'Saya stres Pak RW' dia bilang gitu. Dia juga masih ngenalin saya," katanya.
Baca Juga:Diduga Stres, Seorang Lansia Nekat Bakar Diri di Senen
Arto belum mengetahui bagaimana cara Indra membakar dirinya. Diduga Indra membakar diri menggunakan bensin.
"Kayanya sih pake bensin, tapi nggak tau dia beli bensinnya dimana," kata Arto.
Arto sendiri mengaku baru mendapat kabar dari pihak rumah sakit jika Indra meninggal dunia di rumah sakit usai mengalami masa kritis.
"Barusan saya dapat kabar yang bsrsangkutan meninggal dunia," katanya.
Catatan Redaksi:
Baca Juga:Indra Sugiarto Wijaya, Pria Paruh Baya di Senen Tewas Bakar Diri
Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, silakan hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.