SuaraJakarta.id - Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo menyebut terjadi lonjakan kenaikan jumlah penumpang bus di Terminal Tanjung Priok pada H-2 Libur Natal. Kenaikan penumpang itu mencapai 15-20 persen.
“Untuk antisipasi tidak menumpuk tentu sejak jauh-jauh hari kami dengan Kementerian Perhubungan dan badan pengelola transportasi sudah melakukan kegiatan inspeksi keselamatan terhadap bus-bus yang disiapkan oleh perusahaan otobus untuk melayani di masa angkutan Natal dan Tahun Baru ini,” kata Syafrin kepada wartawan, Sabtu (23/12/2023).
Selain itu, Syafrin juga mengatakan bahwa pihaknya menyiapkan sejumlah bus cadangan jelang libur Natal dan Tahun Baru.
Dia berharap kedatangan bus di terminal bisa tepat waktu sehingga tidak menimbulkan penumpukan penumpang.
Baca Juga:Stasiun KRL Sudirman Membludak, Penumpang Berdesakkan Hingga Eskalator Dihentikan
Dari hasil pemeriksaan kondisi kendaraan, Syafrin mengakui ada beberapa bus yang tidak memenuhi syarat. Untuk itu, pihaknya berkoordinasi dengan perusahaan otobus untuk segera dilakukan perbaikan.
“Memang rata-rata perbaikan yang harus dilakukan itu perbaikan minor seperti perbaikan wiper, kemudian juga beberapa terkait dengan ban yang otomatis bisa dilakukan penggantian yang semula mereka gunakan ban vulkanisir, dan kemudian digantikan dengan ban asli dengan tingkat ketebalan dan memenuhi syaratnya,” imbuh Syafrin.