Diguyur Hujan Sejak Malam, 17 RT Dan 22 Ruas Jalan Di Jakarta Kebanjiran, Ini Lokasinya

Banjir paling tinggi ada di Jalan Gereja Tugu RT/RW 012/006 Semper Barat mencapai 70 cm

Bangun Santoso | Faqih Fathurrahman
Rabu, 31 Januari 2024 | 10:58 WIB
Diguyur Hujan Sejak Malam, 17 RT Dan 22 Ruas Jalan Di Jakarta Kebanjiran, Ini Lokasinya
ILUSTRASI: Anak-anak berjalan melewati banjir di kawasan pemukiman penduduk, Rawajati, Jakarta Selatan, Senin (27/2/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraJakarta.id - Sejumlah wilayah di DKI Jakarta mengalami genangan hingga kebanjiran akibat hujan deras yang mengguyur ibu kota sejak semalam.

Kepala pelaksana Badan Penanggulanagan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, total ada 17 RT dan 16 ruas jalan yang tergenang akibat guyuran hujan dengan intensitas sedang hingga deras.

“BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 17 RT dan 22 ruas jalan,” kata Isnawa, saat dikonfirmasi, Rabu (31/1/2024).

Adapun 17 RT yang tergenang berada di wilayah Jakarta Utara dan Jakarta Timur. Dua RT berada di Kelurahan Semper Barat dengan ketinggian banjir mencapai 40-60 cm.

Baca Juga:Jalur Kereta Kebanjiran, Perjalanan 11 KRL Di Stasiun Tanjung Priok Terganggu

Sementara di Jakarta Timur, 15 RT yang terendam di antaranya di Kelurahan Rambutan sebanyak 1 RT, dengan ketinggian 30 cm.

Kelurahan Dukuh 1 RT, dengan ketinggian 40 cm. Terakhir di Kelurahan Makasar sebanyak 13 RT, dengan ketinggian 30 cm.

“Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan kali Cipinang,” katanya.

Sementara puluhan jalan yang tergenang di antaranya, Jalan Raya Jambore, Kel. Cibubur, Jalan Raya Bogor Kelurahan Rambutan, Jalan Raya Ciracas.

“Ketinggian mencapai 10-20 cm,” ucapnya.

Baca Juga:498 KK Terdampak Banjir di Tangerang Selatan

Sementara, ruas jalan di Jakarta Utara yang terendam yakni Jalan Yos Sudarso, Terminal Tanjung Priok, Jalan Gunung Sahari Lantamal, Jalan Agung Karya, Jalan Plumpang Raya, Jalan Mindi, Jalan Balai Rakyat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini