37 RT Dan 15 Ruas Jalan Di Jakarta Terendam Banjir, Ini Daftarnya

Banjir akibat hujan lebat yang mengguyur Jakarta sejak Jumat dini hari

Bangun Santoso | Faqih Fathurrahman
Jum'at, 22 Maret 2024 | 17:27 WIB
37 RT Dan 15 Ruas Jalan Di Jakarta Terendam Banjir, Ini Daftarnya
Warga berjalan melewati banjir di sekitar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (29/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraJakarta.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat sebanyak 37 RT di wilayah DKI terendam banjir buntut hujan deras yang terjadi sejak Jumat (22/3/2024) dini hari.

"Berdasarkan data pukul 15.00 WIB, tercatat 37 RT di DKI tergenang," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji saat dikonfirmasi, Jumat.

Adapun banjir yang menggenangi pemukiman warga bervariatif, antara sekitar 30-70 cm. Selain menggenangi pemukiman warga, banjir juga menggenang di sejumlah ruas jalan. Penyebabnya pun serupa yakni curah hujan yang tinggi.

Berikut titik banjir yang menggenangi pemukiman warga dan ruas jalan di DKI Jakarta:

Baca Juga:Ketinggian Banjir di Kebon Pala Capai 1,1 Meter, Kali Ciliwung Meluap Karena Kiriman dari Bogor

  • 6 RT di Cengkareng Barat dengan ketinggian 30 cm;
  • 1 RT di Cengkareng Timur dengan ketinggian 30 cm;
  • 4 RT di Kelurahan Duri Kosambi, dengan ketinggian 30-50 cm;
  • 7 RT di Kapuk, Cengkareng, dengan ketinghian 30-60 cm;
  • 3 RT di Kedaung Kalo Angke, dengan ketinggian mencapai 30 cm;
  • 6 RT di Rawa Buata dengan ketinghian 30-60 cm;
  • 1 RT di Kamal, dengan ketinggian mencapai 30 cm;
  • 1 RT di Pengadungan, dengan ketinggian air mencapai 50 cm;
  • 1 RT di Semanan, Joglo, dan Semper Barat, dengan ketinggian mencapai 50 cm;
  • 5 RT di wilayah Tegal Alur, Kalideres, yang terendam air akibat curah hujan tinggi hingga mencapai 50 cm.


Sementara ruas jalan yang tergenang yakni:

  1. Jalan Kapuk Raya RT 02 RW 03, Kapuk ketinggian 20 cm;
  2. Jalan Bambu Kuning, Rt011 RW 003, Cengkareng Barat ketinggian 15 cm;
  3. Jalan Nangka 8, Rt011 RW 001, Cengkareng Barat ketinggian 15 cm;
  4. Jalan Gotong Royong RT 006 dan 097 RW 008, Kapuk ketinggian 25 cm;
  5. Jalan Beulevard Raya, Kelapa Gading Barat ketinggian 15 cm;
  6. Jalan Biru Laut, Kelapa Gading Timur ketinggian 30 cm;
  7. Jalan Raya Gading Indah, Pegangsaan Dua ketinggian 30 cm;
  8. Jalan Raya Hybrida, Pegangsaan Dua ketinggian 30 cm;
  9. Jalan Gading Griya Lestari I, Sukapura ketinggian 10 cm
  10. Jalan Taman Mangga, Tugu Utara ketinggian 20 cm;
  11. Jalan Mangga (sekitar RW.10), Tugu Utara ketinggian 30 cm;
  12. Depan Rusun Embrio RT.019 RW. 04, Kel. Semper Barat ketinggian 35 cm
  13. Jalan Cacing Depan PT Justu, Semper Barat ketinggian 10 cm;
  14. Jalan Pelepah Elok, Kelapa Gading Barat ketinggian 15 cm;
  15. Jalan Boulevar Raya, Kelapa Gading Timur ketinggian 30 cm.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini