Korban Jambret Saat CFD Resmi Bikin Laporan Polisi, Begini Kronologinya

Tampang jambret viral karena sangat jelas terlihat usai seorang fotografer jalanan menjempret wajah pelaku

Bangun Santoso | Faqih Fathurrahman
Selasa, 18 Juni 2024 | 15:50 WIB
Korban Jambret Saat CFD Resmi Bikin Laporan Polisi, Begini Kronologinya
Ilustrasi penjambretan. [Kabar Medan]

SuaraJakarta.id - Korban penjambretan saat hari bebas kendaraan atau Car Free Day (CFD), IN (14), resmi membuat laporan polisi terhadap kasus dialaminya.

Kapolsek Metro Tanah Abang, AKBP Simanggara Pratama mengatakan, korban penjambretan resmi membuat laporan pada Senin (17/6/2024) sore.

“Sudah kemarin sore (laporan),“ kata Aditya saat dihubungi awak media, Selasa (18/6/2024).

Menurut Aditya, korban IN, membuat laporan atas peritiwa penjambretan yang menimpanya saat sedang berolahraga saat CFD.

Baca Juga:Tampang Jambret Saat CFD Kena Jepret Fotografer, Respons Warganet Bikin Geleng-geleng Kepala

Saat itu, ponsel Vivo berwarna hitam milik korban dijambret oleh dua orang yang mengendarai sepeda motor Honda Beat Street.

Tampang pelaku jambret ini sangat jelas terlihat usai seorang fotografer jalanan menjempret wajah pelaku.

Aditya menuturkan, peristiwa penjambretan ini bermula ketika korban yang bersama orang tuanya lari pagi saat CFD.

Korban mulai berlari dari Pintu 7 Senayan, mengarah ke Jalan Sudirman. Saat di lokasi kejadian, korban sempat berhenti untuk membaca pesan Whatsapp dari orang tuanya.

“Pada saat itu tiba-tiba pelaku dari arah belakang kanan, langsung mengambil HP milik korban dan membawa kabur HP milik korban,” katanya.

Baca Juga:Pria Kribo Bayar Makan Seenaknya Di Warteg Sempat Potong Rambut Buat Kelabui Polisi

“Pelaku berdua mengunakan sepeda motor, lanjut korban akan membuat LP ke Poldek Metro Tanah Abang, guna penyelidikan lebih lanjut,” tambahnya.

Dua orang pelaku jambret, sebelumya terfoto dengan jelas saat hari bebas kendaraan atau car free day (CFD) di Jakarta, pada Minggu (16/6/2024) lalu.

Tampang keduanya viral usai dibagikan oleh akun Instagram @jakarta.terkini.

Terlihat pelaku yang menggunakan Honda Beat Street ini diduga menjambret seorang pelari yang sedang melintas.

“Wajah terduga pelaku jambret berhasil diabadikan juru potrer saat CFD Jakarta Pagi tadi,” tulis akun tersebut.

Tidak hanya tampang pelaku yang dengan jelas terpampang, bahkan plat nomor yang digunakan yakni B 3983 PFB dengan jelas terlihat dari hasil foto.

Warganet tidak tinggal diam dengan aksi penjambretan ini. Bahkan salah satu warganet melakukan identifikasi terhadap kendaraan yang digunakan pelaku.

“Nopol B 3983 PBF, pemilik atas nama Aulya Alfath Fidyna, alamat Jalan Kebon Bawang III/32 RT4/8 Jakarta Utara,” tulis warganet dengan akun @rifalaldy.m.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini