SuaraJakarta.id - Tiga orang tewas dalam kebakaran di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Sabtu (26/2/2022) dini hari. Korban tewas merupakan ibu dan dua anaknya yang masih balita.
Ketiga korban terjebak di lantai 3 rumah mereka yang menjadi sumber api dari kebakaran tersebut. Jenazah mengalami luka bakar hingga 100 persen.
Berita ibu dan anak tewas terbakar dalam kebakaran di Kebayoran Lama ini merupakan satu dari lima berita SuaraJakarta.id yang paling banyak dibaca, Sabtu (26/2/2022).
Selain itu, ada berita soal hasil survei IPO di mana publik ingin Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dan Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah direshuffle.
Lalu ada berita terkait polisi bongkar makam wanita yang tewas di hotel Mangga Besar.
Kemudian ada berita soal PSI DKI Jakarta yang meminta agar 'kemesraan' Anies Baswedan dan Ridwan Kamil makan bubur ayam bareng tak dikaitkan dengan politik.
Selanjutnya ada kabar Polres Jaksel berhasil amankan 26 ton minyak goreng yang dijual di atas harga HET.
Berikut daftar lima berita SuaraJakarta.id selengkapnya yang paling banyak dibaca kemarin:
1. Amankan 26 Ton Minyak Goreng yang Dijual di Atas HET, Polres Jaksel Periksa 8 Orang
Polisi mengamankan dan memeriksa delapan orang atas dugaan keterlibatan dalam penjualan 26 ton minyak goreng di atas harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah.
"Kami mengamankan delapan orang yang saat ini statusnya sedang kami lakukan pemeriksaan saksi," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto, Sabtu (26/2/2022).
2. Anies dan Emil Makan Bareng, PSI DKI Jakarta: Tak Perlu Dikaitkan dengan Politik
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau Kang Emil kembali menunjukkan kebersamaan diantara mereka di ruang publik.
Setelah sebelumnya kedua tokoh yang sering dikaitkan masuk bursa capres pada Pilpres 2024 itu bertanding adu penalti di Jakarta International Stadium (JIS). Kali ini mereka jadi sorotan kala makan bareng bubur ayam di Bandung.
3. Ini Identitas Ibu dan 2 Anaknya yang Tewas Dalam Kebakaran di Kebayoran Lama, Luka Bakar 100 Persen
Kapolsek Kebayoran Lama, Kompol Agus Widar mengatakan, tiga orang yang tewas dalam kebakaran di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, dini hari tadi, mengalami luka bakar 100 persen.
Agus menerangkan, tiga korban kebakaran yang tewas itu merupakan seorang ibu bernama Indriana (37) dan kedua anaknya berinisial G (3) dan AB yang masih berusia tiga bulan.
4. Polisi Bongkar Makam Wanita yang Tewas di Hotel Mangga Besar Akibat Dugaan Malapraktik
Polsek Metro Tamansari bersama dengan Pusat Laboratorium (Puslabfor) Mabes Polri membongkar makam RCD (35), wanita yang tewas di kamar hotel kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat, diduga menjadi korban malapraktik, Sabtu (19/2/2022) lalu.
Kapolsek Metro Tamansari, AKBP Rohmad Yonky mengatakan, pembongkaran makam dilakukan untuk mengetahui secara pasti penyebab kematian korban. Sebelumnya, pihak keluarga menolak jenazah RCD untuk diatopsi.
5. Hasil Survei IPO: Publik Ingin Menag Yaqut dan Menaker Ida Direshuffle
Hasil survei Indonesia Political Opinion (IPO) menunjukkan sebanyak 52 persen responden menginginkan adanya pergantian menteri di Kabinet Indonesia Maju. Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menjadi yang paling banyak dipilih responden untuk segera diganti.
Dari hasil survei IPO menunjukkan sebanyak 11 persen responden memilih sangat perlu adanya pergantian menteri, 41 persen memilih perlu, 36 persen memilih tidak perlu dan 12 persen memilih sangat tidak perlu.
Berita Terkait
-
Buka-bukaan Ridwan Kamil, Dua Bulan Kampanye Habiskan Duit Rp 60 Miliar
-
Pendukung PKS Bakal Tercerai Berai di Pilgub Jakarta, Ikuti Jejak Anies Dukung Pramono-Rano?
-
Dukungan Jokowi dalam Pilkada Jakarta: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
-
Soroti Editing hingga Pengambilan Gambar di Video RK Singgung Janda, Jubir RIDO Curiga Ada Maksud Ini
-
Rieke Diah Pitaloka Sentil Ridwan Kamil: Jangan Rendahkan Perempuan Janda!
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja