Lebih lanjut, Budi mengatakan, jika ada masyarakat yang mengaku kehilangan keluarganya bisa melapor ke Polres Metro Jakarta Selatan atau Polsek Pesanggrahan. Terutama jika mengenali jenazah yang ditemukan dalam kondisi mengenaskan tersebut.
"Kalau ada yang merasa kehilangan bisa datang ke Polres Metro Jaksel atau Polsek Pesanggrahan," tandasnya. (Anggie Rizki Govaldi)