"Ini menjadi kesempatan bagi UMKM untuk menampilkan produknya mengembangkan jaringan pasarnya, karena yang melihat maupun membeli produk ini bukan hanya warga negara Indonesia tetapi juga warga negara asing," katanya.
Di masa PPKM Level 3 di Jakarta, ada tiga tempat pariwisata yang diujicoba untuk dibuka, yakni Ancol, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), dan Setu Babakan.
Sementara Ancol dan TMII sudah mulai uji coba buka pada 14 September 2021 dan 17 September 2021. Setu Babakan belum memiliki tanggal uji coba, bahkan diusulkan diganti oleh Kepulauan Seribu.
Akan tetapi, baik Setu Babakan dan Kepulauan Seribu belum memiliki Sertifikat "Clean, Health, Safety and Environmental Sustainability" (CHSE) yang saat ini dibutuhkan setiap tempat wisata untuk bisa diusulkan beroperasi pada Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif atau Kemenparekraf. (Antara)
Baca Juga:7 Fraksi DPRD DKI Tolak Interpelasi Formula E, Wagub Riza: Kita Tak Memengaruhi