SuaraJakarta.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melepas 188 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang akan memasuki masa purnabakti mulai 1 Mei 2024. Surat Keputusan (SK) pensiun mereka telah diserahkan kepada tiap PNS tersebut.
Kegiatan tersebut merupakan apresiasi dari Pemprov DKI Jakarta kepada pegawai atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini.
”Bapak/Ibu sudah lulus dalam pengabdian. Kalau guru membesarkan anak murid, kalau non-guru adalah membesarkan organisasi. Sampai saat ini DKI Jakarta masih berada di posisi yang cukup baik berkat Bapak/Ibu sekalian," ujar Heru dalam keterangannya, dikutip Selasa (30/4/2024).
Ia menyebut kinerja para pegawai yang akan pensiun diharapkan menjadi inspirasi dan motivasi bagi generasi selanjutnya dalam meningkatkan kualitas kinerja dan pengabdian untuk pemerintah dan masyarakat Jakarta.
Tidak hanya itu, masa pensiun menurut Heru bukan akhir pengabdian, melainkan babak baru untuk terus memberikan dampak positif bagi masyarakat di lingkungan sekitar.
"Kita purnabakti jangan sedih. Setiap orang yang ada di sini akan sampai di posisi itu, tinggal tunggu waktunya. (Setelah pensiun) kembali mengabdi untuk keluarga, berkumpul dengan keluarga, membesarkan generasi, itu sebuah kebahagiaan,” lanjut Pj. Gubernur Heru.
Sementara itu, Asisten Pemerintahan Sekda DKI Jakarta Sigit Wijatmoko melaporkan, sebanyak 188 SK diserahkan hari ini untuk pejabat eselon IIB, IIIA, IIIB, IVA, IVB, pelaksana fungsional guru, dan pegawai fungsional lainnya.
SK tersebut telah diproses oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta secara terintegrasi dan terdigitalisasi.
Berita Terkait
-
Antisipasi Musim Hujan, Pj. Gubernur Teguh Tinjau Banjir Rob hingga Rumah Pompa
-
Pj Gubernur Teguh Pastikan Komitmen Sukseskan Pilkada Damai dan Tertib
-
Apakah PPPK Dapat Pensiun? Ini Bedanya dengan PNS!
-
Apakah Lulusan STTD Bisa Langsung Jadi PNS? Alternatif Selain Kuliah di PTN Tapi Langsung Kerja
-
8 Sekolah Kedinasan Langsung Jadi PNS, Lulus Kuliah Bisa Kerja!
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Inilah Keunggulan yang Ditawarkan Tas Jansport
-
Pj Gubernur Dapat Aduan Masyarakat: Banjir Rob di Muara Angke Sudah Biasa
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg