![Pos polisi Subsektor Pejompongan Polsek Tanah Abang dibakar demonstran, Senin (11/4/2022). [Suara.com/Faqih Fathurrahman]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/04/11/41171-pos-polisi-di-pejompongan-dibakar-demonstran.jpg)
Sebuah pos polisi subsektor Pejompongan, Polsek Tanah Abang, Jakarta Pusat, hangus terbakar, buntut dari aksi demonstrasi, Senin (11/4/2022).
Warga sekitar lokasi, Lukman (38) menyebut api terlihat mulai membesar sekitar pukul 19.00 WIB.
4. Kapolda Sebut 80 Pelajar Diamankan Ikut Demo di Kawasan Monas, Malam Ini Dipulangkan
![Polisi mendata sejumlah pelajar saat diamankan ikut demo di kawasan Monas, Jakarta, Senin (11/4/2022). [ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/04/11/35172-pelajar-ikut-demo-diamankan-di-monas.jpg)
Sebanyak 80 pelajar diciduk polisi saat hendak mengikuti aksi demo yang berlangsung di kawasan Monas, Jakata Pusat, Senin (11/4/2022). Mereka yang diciduk akan dipulangkan ke rumah masing-masing malam ini.
"Di Monas pelajar sekitar 80 orang kita amankan. Jadi mungkin malam ini kita segera kembalikan," kata Fadil di kawasan Gedung DPR RI, Senin malam.
5. Polda Metro Jaya Klaim Telah Idenfitikasi Terduga Pengeroyok Ade Armando, Ini Inisialnya

Polda Metro Jaya menyelidiki empat orang diduga pelaku pengeroyokan terhadap pegiat media sosial Ade Armando di tengah demo mahasiswa di Gedung DPR/MPR RI, Senin (11/4/2022).
"Sedang diselidiki pelakunya," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran saat dikonfirmasi Antara, Senin malam.