Banjir Bandang Pamijahan Bogor, 15 Ton Ikan Siap Panen Lenyap

Tak hanya itu, sebuah pondok pesantren juga dilaporkan rusak diterjang banjir bandang

Bangun Santoso
Selasa, 22 September 2020 | 07:48 WIB
Banjir Bandang Pamijahan Bogor, 15 Ton Ikan Siap Panen Lenyap
Tangkapan layar luapan Sungai Cisaketi dan Cianten di Kecamatan Pamijahan, Bogor, Jawa Barat, Senin (21/9/2020). [Ist]

SuaraJakarta.id - Tidak hanya satu kampung yang terkena dampak banjir bandang di Kampung Muara, RT01/01, Desa Cibunian, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Senin (21/9/2020) sore.

Namun, ada juga satu Pondok Pesantren (Ponpes) dan 15 ton ikan siap panen juga terkena dampak banjir dari luapan Sungai Cisaketi dan Cianten di Pamijahan Bogor tersebut.

Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Pamijahan, Yudi Harton mengatakan, bahwa data sementara yang didapat kecamatan saat ini terdapat delapan rumah, satu Ponpes Alqurani, dan ikan 15 ton siap panen terkena dampak banjir bandang.

"Pesantren yang kena dampak itu Ponpes Alqurani pimpinan Ustadz Hendra, dan santrinya Alhamdulillah selamat semua," ujarnya di Bogor Jawa Barat.

Baca Juga:Penampakan Pabrik Aqua di Sukabumi Terendam Banjir, Airnya Berwarna Coklat

Untuk delapan rumah yang terkena dampaknya saat ini sudah diungsikan ke rumah warga yang memang dinilai aman dari bencana.

"Ada delapan KK (Kartu Keluarga) yang terkena dampak, saat ini sudah kita ungsikan ke rumah warga yang aman, dan tidak ada korban jiwa," katanya.

Pada peristiwa banjir bandang itu juga menyebabkan 15 ton ikan siap panen milik Daden, yang merupakan peternak ikan air tawar.

Sangat disayangkan kata Yudi, ikan sebanyak 15 ton dari beberapa kolam itu siap di panen pada pukul 18.00 WIB hari ini.

"Jadi ada beberapa kolam ikan terdampak, ikan 15 ton itu milik warga atas nama Bapak Daden. Rencana nya mau di panen pas Magrib tadi," ujarnya lagi.

Baca Juga:Waspada! Bendungan Katulampa Bogor Siaga Satu

Untuk kondisi saat ini ia menambahkan, seluruh unsur personil dari Kecamatan Pamijahan, Polisi, TNi dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bogor, Jawa Barat siaga di lokasi bencana.

News

Terkini

Pemutihan denda pajak kendaraan sudah dilakukan di Jawa Barat dan Jawa Tengah

News | 19:10 WIB

Di mana kelembapan optimum untuk nyamuk berada pada kisaran 71 persen sampai dengan 83 persen,"

News | 15:13 WIB

Petugas Dishub kerap kecolongan karena para juru parkir liar tak mau ditertibkan.

News | 13:37 WIB

Syafrin menyebut pada tahun 2025 lalu jumlah penumpang bus arus balik ke Jakarta berjumlah 57 ribu orang.

News | 12:06 WIB

Saat ini, terdapat tiga rute Transjabodetabek, yakni Binong-Grogol, Alam Sutera-Blok M, dan Vida Bekasi-Cawang.

News | 09:27 WIB

Besi JPO di Daan Mogot dicuri, warga kesulitan menyeberang. Sudin Bina Marga Jakbar selalu memperbaiki, namun pencuri beraksi lagi. Polisi belum menerima laporan.

News | 23:31 WIB

Gubernur Pramono Anung ingin transformasi besar Bank DKI usai kebocoran dana, termasuk re-branding dan audit internasional.

News | 22:14 WIB

Pasar Ngadiluwih secara luasan area dan jumlah pedagang diakui lebih besar dari Pasar Wates yang terlebih dahulu direvitalisasi.

News | 19:25 WIB

Mas Dhito juga siap membuka sinergitas antara kepengurusan GP Ansor di tiap tingkatan dengan dengan jajaran di pemerintahan.

News | 19:15 WIB

Mas Dhito mengatakan halal bihalal menjadi sebuah momentum penting untuk saling memaafkan dan menjalin silaturahmi antar tetangga di setiap tahunnya.

News | 19:10 WIB

Rio juga menganjurkan dermaga itu terhubung dengan sarana angkutan umum lainnya seperti bus Transjakarta.

News | 12:50 WIB

Hal ini terkait polemik pernyataan kontroversial Gus Fuad Plered yang mendapatkan sorotan publik

News | 18:28 WIB

"Kami mengajak saudara-saudara sekalian di momentum Lebaran ini untuk merenungkan pesan utama Nabi Muhammad SAW,"

News | 18:20 WIB

Menurut Agung, peristiwa tawuran ini bermula ketika pihak ya melakukan patroli di wilayah Jelambar, Jakarta Barat

News | 12:48 WIB

Pansus bukan sekadar formalitas. Kami ingin melahirkan produk legislasi yang konkret, terutama dalam persoalan-persoalan klasik Jakarta,"

News | 10:11 WIB
Tampilkan lebih banyak